Search This Blog

Erik ten Hag Optimistis MU Sukses di Liga Inggris Musim Ini: Percaya Proses

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Erik ten Hag Optimistis MU Sukses di Liga Inggris Musim Ini: Percaya Proses
Jan 22nd 2023, 16:06, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Manajer Manchester United Erik ten Hag bereaksi pada pertandingan persahabatan antara Real Betis melawan Manchester United di Estadio Benito Villamarin, Seville, Spanyol - 10 Desember 2022. Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
Manajer Manchester United Erik ten Hag bereaksi pada pertandingan persahabatan antara Real Betis melawan Manchester United di Estadio Benito Villamarin, Seville, Spanyol - 10 Desember 2022. Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menuturkan keyakinannya bahwa MU bisa meraih kesuksesan di Liga Inggris musim ini. Menurutnya, yang terpenting adalah percaya dengan proses yang tengah berjalan.

Erick ten Hag mengatakan bahwa The Red Devils saat ini sudah berada di jalur yang benar. Namun, ia juga mengakui bahwa MU harus lebih berkembang untuk tetap bertahan di musim-musim selanjutnya.

''Saya cukup yakin dengan proses itu. Kami berjalan ke arah yang benar. Tapi, kami harus lebih berkembang jika ingin bersaing di masa depan karena persaingan akan sangat sulit,'' kata Ten Hag, dikutip dari Goal International.
Selebrasi pemain Manchester United usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, London, Inggris, Rabu (18/1/2023).  Foto: Peter Cziborra/REUTERS
Selebrasi pemain Manchester United usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, London, Inggris, Rabu (18/1/2023). Foto: Peter Cziborra/REUTERS

Persaingan di papan atas Liga Inggris musim ini memang cukup mengejutkan. Arsenal hingga saat ini masih kokoh di puncak klasemen dengan gap cukup banyak dari Manchester City di peringkat kedua: lima poin plus menyimpan satu laga lebih banyak.

Selain itu, ada juga Newcastle United yang ikut meramaikan papan atas dengan duduk di peringkat ketiga. Sementara, MU ada di bawahnya, yakni urutan keempat.

''Saya pikir Premier League saat ini berkembang menjadi enam atau tujuh tim yang semuanya bisa bersaing memenangi liga, karena ada banyak yang berinvestasi,'' ujar Ten Hag.

''Kalau Anda punya filosofi yang tepat, strategi yang tepat, akan ada lebih banyak klub yang bersaing untuk posisi teratas. Jika Anda ingin ada di sana, Anda harus benar-benar bagus dan perlu konsistensi serta strategi yang bagus. Untuk memenangi trofi, semuanya harus berjalan dengan benar,'' kata eks pelatih Ajax Amsterdam itu.

****

Saksikan konten game changer kumparan mulai 18 Januari - 22 Maret 2023 di berbagai platform kumparan

Media files:
01gm0yb2f0kv7ezyf906yk063m.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar