Search This Blog

Ceramah Mu'ti di Istiqlal: Puasa Bukan Sekadar Ritual, Tapi Sarana Pendidikan

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ceramah Mu'ti di Istiqlal: Puasa Bukan Sekadar Ritual, Tapi Sarana Pendidikan
Mar 1st 2025, 21:14, by Andreas Ricky Febrian, kumparanNEWS

Mendikdasmen, Abdul Mu'ti mengisi ceramah saat Tarawih kedua di Masjid Istiqlal, Jakarta pada Sabtu (1/3). Foto: Abid Raihan/kumparan
Mendikdasmen, Abdul Mu'ti mengisi ceramah saat Tarawih kedua di Masjid Istiqlal, Jakarta pada Sabtu (1/3). Foto: Abid Raihan/kumparan

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti, mengisi ceramah di pada salat Tarawih kedua di Masjid Istiqlal, Jakarta pada Sabtu (1/3).

Di dalam ceramahnya, Mu'ti mengatakan bahwa ibadah puasa sejalan dengan pendirian Indonesia yang tertuang dalam Undang-Undang Dasar 1945, yaitu mencerdaskan bangsa melalui pendidikan.

"Kalau kita kaitkan tujuan didirikannya negara dan kita kaitkan dengan ibadah puasa, kita menemukan kaitan yang sangat erat antara ibadah puasa dengan tujuan didirikannya negara serta tujuan pendidikan nasional," ujar Mu'ti di atas mimbar.

"Kalau kita membaca pandangan beberapa ulama, misalnya Sayyid Sabiq, beliau di dalam fikih sunnah menyebutkan bahwa syariat itu di antara tujuannya adalah untuk membawa, mendidik, dan menuntun manusia, sehingga mereka mendapatkan kebahagiaan dalam kehidupannya dan menjadi makhluk Allah yang mulia," sambungnya.

Mu'ti melanjutkan, puasa bukan hanya sebuah ritual belaka.

"Tetapi merupakan sarana, merupakan proses pendidikan agar kita menjadi hamba Allah yang berakhlakul karimah," pungkasnya.

Ibadah salat Tarawih kedua di bulan Ramadan 1446 Hijriah di Masjid Istiqlal masih dipenuhi jemaah umat Islam. Mereka datang dari sore hari untuk ikut buka bersama di sana.

Media files:
01jn8z1grqjftk7wckx4455hz9.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Pemerintah Beri Diskon Tarif Tol 20 Persen saat Mudik Lebaran 2025

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pemerintah Beri Diskon Tarif Tol 20 Persen saat Mudik Lebaran 2025
Mar 1st 2025, 19:58, by Moh Fajri, kumparanBISNIS

Konferensi pers penurunan harga tiket pesawat periode Lebaran di Bandara Soetta, Sabtu (1/3/2025).  Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan
Konferensi pers penurunan harga tiket pesawat periode Lebaran di Bandara Soetta, Sabtu (1/3/2025). Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan

Pemerintah memberikan diskon tarif tol 20 persen saat momen Lebaran 2025. Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengatakan diskon tersebut untuk memudahkan masyarakat ketika mudik tahun ini.

"Dari Kementerian Pekerjaan Umum sudah berkoordinasi, untuk pengguna jalan darat ada diskon 20 persen untuk tarif tol di sejumlah atau di berbagai ruas jalan tol yang ada di Indonesia," kata AHY saat konferensi pers di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (1/3).

AHY mengungkapkan pemberian diskon tarif tol sebesar 20 persen tersebut juga diharapkan dapat mengurangi biaya perjalanan darat bagi masyarakat yang memutuskan mudik Lebaran 2025.

Sejumlah kendaraan pemudik melintas di Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Cirebon, Jawa Barat, Minggu (7/4/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO
Sejumlah kendaraan pemudik melintas di Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Cirebon, Jawa Barat, Minggu (7/4/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO

"Ini juga sebuah upaya untuk bisa mengurangi biaya perjalanan darat masyarakat kita," ujar AHY.

Selain tarif tol, pemerintah juga menurunkan harga tiket pesawat ekonomi domestik hingga 14 persen selama periode mudik Lebaran 2025. AHY menjelaskan penurunan harga tiket ini merupakan hasil dari berbagai langkah yang ditempuh pemerintah bersama para pemangku kepentingan di industri penerbangan. Beberapa upaya yang dilakukan antara lain penurunan biaya operasional di bandara, pengurangan harga avtur di 37 bandara, serta penyesuaian fuel surcharge.

Di samping itu, pemerintah juga memberikan insentif tambahan berupa Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang sebagian ditanggung oleh negara. Dengan adanya insentif ini, harga tiket pesawat ekonomi domestik dapat mengalami penurunan yang signifikan selama kurang lebih dua minggu menjelang Lebaran.

"Harga tiket pesawat ekonomi domestik secara keseluruhan selama kurang lebih 2 minggu itu diangka 13 hingga 14 persen harga penurunan tiketnya," tutur AHY

Media files:
01htxt4h431bbqn7by900qvz30.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.