Search This Blog

5 Berita Populer: Aturan Dracin Tiongkok; Indro Warkop soal Mens Rea

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
5 Berita Populer: Aturan Dracin Tiongkok; Indro Warkop soal Mens Rea
Jan 11th 2026, 09:00 by kumparanHITS

Ilustrasi micro drama China. Foto: Qianjin/Shutterstock
Ilustrasi micro drama China. Foto: Qianjin/Shutterstock

Kebijakan ketat Tiongkok terkait dracin menjadi salah satu berita populer di hari Sabtu (10/1).

Selain itu Indro Warkop tanggapi soal pelaporan Pandji Paragiwaksono juga menjadi sorotan.

Berikut adalah rangkuman 5 berita populer yang paling menyita perhatian sepanjang hari kemarin.

1. Tiongkok Perketat Aturan Dracin: Tak Boleh Ada CEO Galak dan Pamer Harta

Ilustrasi micro drama China. Foto: Kaspars Grinvalds/Shutterstock
Ilustrasi micro drama China. Foto: Kaspars Grinvalds/Shutterstock

Pemerintah Tiongkok resmi mengeluarkan pedoman baru untuk menertibkan tren drama pendek atau "dracin" bertema romansa CEO yang sering memamerkan kemewahan.

"Aturan ini menekankan pembuat konten tidak lagi mengagungkan konsep pernikahan yang hanya mengejar kekayaan atau kekuasaan," sebagaimana dilaporkan oleh media resmi setempat.

Pihak berwenang juga melarang keras konten yang mempromosikan materialisme, pemujaan kekuasaan, atau gaya hidup hedonisme. Kreator kini diminta untuk lebih berpegang pada prinsip realistis dan mengangkat kisah perjuangan pengusaha yang lebih bermakna.

2. Denada Digugat Pemuda Banyuwangi Atas Dugaan Penelantaran Anak

Penyanyi Denada saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu, (16/10/2019). Foto: Ronny
Penyanyi Denada saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu, (16/10/2019). Foto: Ronny

Seorang pemuda berusia 24 tahun asal Banyuwangi, Ressa Risky Rossano, melayangkan gugatan terhadap penyanyi Denada ke Pengadilan Negeri Banyuwangi.

Kuasa hukum Ressa, M. Firdaus Yuliantono, mengatakan bahwa kliennya baru menyadari status hubungan darah tersebut setelah beranjak dewasa.

"Gugatan dilakukan atas dasar memperjuangkan hak klien kami karena memang dasar hubungan darah semua sudah tahu. Dan tergugat pun sebenarnya sudah tahu," ungkap Firdaus Yuliantono saat menggelar jumpa pers di Banyuwangi.

Ressa mengaku baru menyadari silsilah keluarganya setelah mendengar cerita dari kerabat dan awalnya sempat mengira Denada adalah kakaknya. Saat ini, Ressa masih menunggu iktikad baik Denada untuk hadir dalam sidang mediasi berikutnya.

3. Wardatina Mawa Tantang Inara Rusli Buktikan Pernikahan Siri dengan Insanul

Wardatina Mawa jalani agenda klarifikasi di Polda Metro Jaya, Kamis (4/12/2025). Foto: Giovanni/kumparan
Wardatina Mawa jalani agenda klarifikasi di Polda Metro Jaya, Kamis (4/12/2025). Foto: Giovanni/kumparan

Perselisihan antara Wardatina Mawa, Insanul Fahmi, dan Inara Rusli semakin memanas seiring dengan tuntutan bukti legalitas pernikahan siri.

Kuasa hukum Mawa, Althur Napitupulu, menegaskan, "Sebenarnya sih sederhana kalau dari kami, kalau memang mengaku sudah menikah siri, silakan perlihatkan kapan menikahnya, guna menepis dugaan perzinaan," ujarnya.

Pihak Mawa menduga isu nikah siri sengaja dimunculkan sebagai tameng hukum untuk melegalkan hubungan mereka. Sementara itu, Mawa dikabarkan telah bertekad bulat untuk menceraikan Insanul setelah proses pidana di Polda selesai.

4. Gunakan Nama Jenderal Ahmad, Adly Fairuz Digugat Wanprestasi Rp 5 Miliar

Adly Fairuz. Foto: Munady Widjaja
Adly Fairuz. Foto: Munady Widjaja

Aktor Adly Fairuz menghadapi gugatan perdata senilai hampir Rp 5 miliar terkait dugaan penipuan untuk meloloskan calon anggota Akademi Kepolisian (Akpol).

Kuasa hukum korban, Farly Lumopa, menceritakan momen saat ia bertemu dengan sosok yang disebut sebagai pemberi jaminan.

"Begitu saya ketemu, saya tanya ke perantaranya (Agung Wahyono), 'Mana Jenderal Ahmadnya?', ternyata yang ditunjuk malah Adly Fairuz," ujar Farly Lumopa.

Penggunaan nama "Jenderal" tersebut diduga dipakai untuk meyakinkan korban agar menggelontorkan uang miliaran rupiah. Selain gugatan perdata, kasus ini juga telah dilaporkan secara pidana ke Polres Metro Jakarta Timur.

5. Indro Warkop soal Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono: Kemunduran Cara Berpikir

Sejumlah artis Indro Warkop saat konferensi pers film Warkop DKI di Duren Tiga, Jakarta, Jumat, (14/11/2025). Foto: Agus Apriyanto
Sejumlah artis Indro Warkop saat konferensi pers film Warkop DKI di Duren Tiga, Jakarta, Jumat, (14/11/2025). Foto: Agus Apriyanto

Komedian senior Indro Warkop menanggapi polemik hukum yang menjerat Pandji Pragiwaksono. Diketahui, Pandji dipolisikan buntut materi komedinya dalam pertunjukan bertajuk Mens Rea yang dinilai menyinggung pihak tertentu.

Menanggapi fenomena pelaporan komedi ke ranah hukum, Indro Warkop melihat adanya pergeseran cara pandang masyarakat dan penegak hukum yang memprihatinkan.

"Ya disayangkan, ini sebuah kemunduran cara berpikir, itu saja sih. Bagaimanapun juga komedi itu (ekspresi)," ujar Indro Warkop ditemui di Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (9/1).

Indro menyoroti bagaimana pola tekanan terhadap seniman telah berubah dari masa ke masa. Jika era Orde Baru tekanan datang dari penguasa, kini ia melihat adanya fenomena di mana masyarakat dibenturkan satu sama lain.

Media files:
01ka0s59pkk530wkv3vsdfpqka.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar