Search This Blog

Hasil Liga Inggris: Diwarnai Gol Penalti, Arsenal Bungkam Brighton

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Hasil Liga Inggris: Diwarnai Gol Penalti, Arsenal Bungkam Brighton
Apr 7th 2024, 01:32, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Pemain Arsenal Gabriel menyundul ke gawang Brighton & Hove Albion di The American Express Community Stadium, Brighton, Inggris, Sabtu (6/4/2024). Foto: Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Pemain Arsenal Gabriel menyundul ke gawang Brighton & Hove Albion di The American Express Community Stadium, Brighton, Inggris, Sabtu (6/4/2024). Foto: Action Images via Reuters/Peter Cziborra

Arsenal berhadapan melawan Brighton & Hove Albion dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris 2023/24, Sabtu (6/4) malam WIB. Hasilnya, Arsenal menang telak 3-0.

Mikel Arteta menurunkan Raya, White, Gabriel, Saliba, Zinchenko, Odegaard, Jorginho, Rice, Saka, Jesus, dan Havertz sebagai starter Arsenal.

Di sisi lain, starting XI Brighton diisi oleh Verbruggen, Lamptey, Dunk, Van Hecke, Estupinan, Gross, Baleba, Enciso, Adingra, Welbeck, dan Moder.

Pemain Arsenal Ben White beraksi dengan Julio Enciso dari Brighton & Hove Albion di The American Express Community Stadium, Brighton, Inggris, Sabtu (6/4/2024). Foto: Dylan Martinez/Reuters
Pemain Arsenal Ben White beraksi dengan Julio Enciso dari Brighton & Hove Albion di The American Express Community Stadium, Brighton, Inggris, Sabtu (6/4/2024). Foto: Dylan Martinez/Reuters

Arsenal langsung menerapkan permainan menyerang untuk segera mencetak gol terlebih dahulu. Setelah melakukan beberapa kali percobaan, upaya Arsenal akhirnya berbuah hasil memasuki menit 33.

Di momen tersebut wasit menunjuk titik putih untuk Arsenal usai Brighton melakukan pelanggaran. Bukayo Saka yang maju sebagai algojo tak membuang kesempatan emas tersebut dan membawa Arsenal memimpin 1-0.

Di babak kedua, Arsenal menambah keunggulan 2-0 pada menit 62. Kai Havertz membukukan namanya di papan skor dengan tembakan jarak dekat di depan gawang. Ia memanfaatkan assist dari Jorginho.

Pada menit 86, Arsenal melakukan serangan balik kilat. Bola kemudian disodorkan ke Leandro Trossard. Ia kemudian berlari kencang menggiring bola ke kotak penalti Brighton. Trossard dengan tenang menyelesaikan peluang tersebut dalam posisi one on one dengan penjaga gawang. Skor akhir 3-0 untuk Arsenal.

Media files:
01htt4ed95bv070gwngt1bp5hn.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar