Nov 26th 2022, 22:17, by Jodi Hermawan, kumparanBOLA
Mathew Leckie dari Australia duel dengan Theo Hernandez dari Prancis pada pertandingan Piala Dunia Qatar 2022 Grup D di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar. Foto: Matthew Childs/Reuters
Prancis akan menghadapi Denmark dalam lanjutan Grup D Piala Dunia 2022. Kedua tim akan bertanding di Stadion 974, Qatar, dalam beberapa waktu ke depan.
Les Blues datang dengan bekal yang matang. Kylian Mbappe cs sebelumnya mengalahkan Australia dengan skor 4-1 di matchday perdana.
Denmark di sisi lain hanya bermain imbang tanpa gol dengan Tunisia. 'Tim Dinamit' tentunya harus meraih kemenangan dalam laga ini untuk menjaga asa melaju ke babak berikutnya.
Pemain Timnas Denmark Thomas Delaney berebut bola dengan pemain Timnas Tunisia Youssef Msakni pada pertandingan Grup D Piala Dunia 2022 Qatar di Education City Stadium, Al Rayyan, Qatar. Foto: Kai Pfaffenbach/REUTERS
Namun demikian, kans lolos Prancis lebih besar. Andaikan Les Blues mengalahkan Denmark, Prancis dapat dipastikan lolos dari fase grup dan melaju ke babak 16 besar.
Lantas, siapa yang akan memenangkan laga nanti?
Live Streaming Prancis vs Denmark di Piala Dunia
Duel Prancis vs Denmark akan dihelat di Stadion 974, Qatar, pada Sabtu (26/11) mulai pukul 23:00 WIB. Laga tersebut bisa disaksikan melalui layanan live streamingVidio.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar