Apr 6th 2024, 22:38, by Fachrul Irwinsyah, kumparanNEWS
Korlantas Polri memperpanjang pemberlakuan rekayasa lalu lintas contraflow di Tol Jakarta-Cikampek pada Sabtu (6/4) malam.
Contraflow yang saat ini berlaku mulai dari KM 47 hingga KM 72, akan diperpanjang mulai dari KM 36. Selain itu, juga akan dilakukan penambahan lajur contraflow.
"Contraflow nambah dari KM 36 buka 1 lajur, lanjut masuk KM 47 sampai 48 tetap 2 lajur, kemudian KM 48 sampai 66 ada 3 lajur, terus KM 66-70 dibuka 2 lajur," ujar Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi kepada wartawan.
Eddy menerangkan, ini dilakukan setelah terjadi peningkatan volume kendaraan di sejumlah titik-titik pemantauan.
"Ada peningkatan dari 3 ruas, baik dari Jati Asih, Rorotan, maupun Cawang," jelasnya.
Saat ini, tengah dilakukan pembersihan jalur dan pemasangan cone contraflow. Pembukaan contraflow diharapkan bisa dimulai sekitar pukul 23.00 WIB.
"Sekarang baru pemasangan perambuan mudah-mudahan 1 jam dibuka," ujar Eddy.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar