Search This Blog

Ruben Amorim Kesulitan Rotasi Pemain karena MU Tak Main di Kompetisi Eropa

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ruben Amorim Kesulitan Rotasi Pemain karena MU Tak Main di Kompetisi Eropa
Nov 1st 2025, 14:22 by kumparanBOLA

Pelatih Manchester United Ruben Amorim memberikan arahan kepada pemainnya saat laga melawan Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (17/8/2025). Foto: Peter Powell/Reuters
Pelatih Manchester United Ruben Amorim memberikan arahan kepada pemainnya saat laga melawan Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (17/8/2025). Foto: Peter Powell/Reuters

Ruben Amorim sulit melakukan rotasi pemain-pemain Manchester United. Minimnya jumlah main MU jadi alasan Amorim kesulitan melakukan rotasi.

Saat ini, MU tidak berkompetisi di Eropa imbas finis di posisi 15 klasemen musim lalu. Selain itu, MU juga sudah tak berlaga di Piala Liga Inggris karena kalah di Ronde 2 dari Grimbsy Town.

"Kami harus bermain di Eropa. Sulit bagi saya untuk bisa memberikan menit bermain sebanyak itu kepada Kobbie Mainoo — dia butuh lebih banyak pertandingan agar saya bisa melakukan rotasi, karena dengan hanya satu pertandingan per minggu, itu sangat sulit," ucap Amorim dikutip laman resmi klub.

"Saya harus mencadangkan salah satu pemain yang sedang bermain untuk memasukkan pemain lain. Ketika Anda memiliki lebih banyak pertandingan, Anda bisa membagi waktu bermain dan mengelola tim dengan cara yang berbeda," tambahnya.

Pelatih Manchester United Ruben Amorim menyampaikan intruksi kepada pemainnya pada pertandingan semi final Liga Europa di Stadion San Mames, Bilbao, Kamis (30/4/2025).  Foto: Vincent West/Reuters
Pelatih Manchester United Ruben Amorim menyampaikan intruksi kepada pemainnya pada pertandingan semi final Liga Europa di Stadion San Mames, Bilbao, Kamis (30/4/2025). Foto: Vincent West/Reuters

Saat ini, MU sedang dalam tren yang bagus. Tiga pertandingan beruntun berhasil dimenanginya di Liga Inggris.

Selanjutnya, MU akan melawan Nottingham Forest di Liga Inggris. Bisakah mereka meraih kemenangan lagi?

Media files:
01k2wgnevpv81v69kg0m3s5f98.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar