Search This Blog

Dewa United Bisa Bantu Kembangkan Potensi Rafael Struick

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Dewa United Bisa Bantu Kembangkan Potensi Rafael Struick
Jul 13th 2025, 08:36 by kumparanBOLA

Pemain Indonesia Rafael Struick merayakan gol kedua pada pertandingan Piala Dunia Kualifikasi Asia Babak Ketiga Grup C antara Bahrain vs Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, Kamis (10/10/2024). Foto: Hamad I Mohammed/REUTERS
Pemain Indonesia Rafael Struick merayakan gol kedua pada pertandingan Piala Dunia Kualifikasi Asia Babak Ketiga Grup C antara Bahrain vs Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, Kamis (10/10/2024). Foto: Hamad I Mohammed/REUTERS

Rafael Struick akan bermain di Super League musim depan. Eks penyerang Brisbane Roar itu selangkah lagi bakal bergabung dengan Dewa United.

Presiden Dewa United, Ardian Satya Negara, menyebut Jan Olde Riekrink yang bujuk Struick. Penyerang Timnas Indonesia dinilai punya kemampuan yang masih bisa dikembangkan.

"Lebih banyak coach ya, soalnya kan sama-sama dari Belanda, makanya coach pulang juga ke Belanda. Coach temui Rafael, mereka berbicara di sana, meyakinkan bahwa dewa mungkin bisa membantu mengembangkan kemampuan dia," ucap Ardian kepada wartawan di Bandung, Sabtu (12/7).

Ardian Satya Negara, CEO Dewa United FC. Foto: Soni Insan Bagus L/kumparan
Ardian Satya Negara, CEO Dewa United FC. Foto: Soni Insan Bagus L/kumparan

"Dengan regulasi yang ada di Super League, harusnya Struick dapat menit bermain yang banyak," tambahnya.

Rafael Struick selangkah lagi bergabung dengan Dewa United. Striker Timnas Indonesia itu bakal dikontrak selama tiga tahun.

"Ya, kemarin sudah lagi proses ya semuanya ya, tinggal selangkah lagi sih untuk Rafael. Sementara kontrak tiga tahun," ucap Ardian

Media files:
01ja1v3cnt4fd02jtjwpty8hy3.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar