Search This Blog

Hasil Liga Spanyol: Robert Lewandowski Brace, Barcelona Lumat Real Madrid

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Hasil Liga Spanyol: Robert Lewandowski Brace, Barcelona Lumat Real Madrid
Oct 27th 2024, 03:55, by Akbar Ramadhan, kumparanBOLA

Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol. Foto: Susana Vera/REUTERS
Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol. Foto: Susana Vera/REUTERS

Barcelona menang telak atas Real Madrid di Liga Spanyol. Bermain di Santiago Bernabeu, Minggu (27/10) dini hari WIB, Barcelona menang dengan skor 4-0.

Gol-gol pada laga ini tercipta semua di babak kedua. Pesta gol Barcelona hadir pada menit ke-54.

Umpan terobosan Casado berhasil meloloskan Robert Lewandowski. Dengan tenang, striker asal Polandia itu menceploskan bola ke gawang Andriy Lunin.

Keunggulan Barcelona bertambah dua menit kemudian. Lagi-lagi Lewandowski yang bobol gawang Madrid.

Umpan silang Balde berhasil ditanduk oleh Lewandowski. Barcelona memimpin 2-0.

Gol kembali dibuat Barcelona pada menit ke-77. Sepakan kaki kanan Lamine Yamal dari dalam kotak penalti berhasil mengoyak gawang Madrid.

Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol. Foto: Juan Medina/REUTERS
Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol. Foto: Juan Medina/REUTERS

Tak sampai 10 menit, Barca kembali bisa bikin gol. Giliran Rapinha yang bikin gol memanfaatkan umpan jauh yang dikirim Inigo Martinez.

Skor 4-0 bertahan hingga laga usai. Hasil ini membuat Barcelona nyaman di puncak dengan 30 poin. Pasukan Hansi Flick unggul enam poin dari Madrid yang ada di posisi kedua.

Media files:
01jb58qkxx0wz3r1hjzxb5jnwv.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar