Search This Blog

Tawuran Warga Pakai Petasan dan Bom Molotov di Tanjung Priok Picu Kebakaran

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Tawuran Warga Pakai Petasan dan Bom Molotov di Tanjung Priok Picu Kebakaran
Aug 25th 2024, 01:15, by M Lutfan D, kumparanNEWS

Ilustrasi tawuran. Foto: Akhmad Dody Firmansyah/Shutterstock
Ilustrasi tawuran. Foto: Akhmad Dody Firmansyah/Shutterstock

Kebakaran terjadi di Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Sabtu (24/8). Pemicunya: tawuran warga.

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan, informasi kebakaran diterima pihaknya sekitar pukul 19.32 WIB dari warga.

Kebakaran terjadi di pinggir rel kereta di Gang Pelita, Tanjung Priok. Rumah dengan luas 8x8 meter terbakar.

"Kerugian Rp 50 juta," kata Satriadi saat dikonfirmasi, Minggu (25/8).

Menurut Satriadi, rumah tersebut ditinggali oleh satu keluarga dengan jumlah empat jiwa.

Kebakaran tersebut dipicu oleh tawuran warga yang menggunakan bom molotov.

"Warga tawuran dan saling melempar petasan, bom molotov, dan menyambar rumah warga sehingga mengakibatkan penyalaan," kata Satriadi.

Sebanyak 13 unit mobil damkar dikerahkan ke lokasi kebakaran. Api berhasil dipadamkan pada pukul 20.20 WIB. Kemudian pendinginan dilakukan dan akhir pemadaman pada pukul 21.21 WIB.

"Situasi padam," kata dia. Tak ada korban jiwa akibat kebakaran ini.

Media files:
01gf82252ft62xkskx6kdcxwkv.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar