Search This Blog

Pujian Cak Imin untuk Anies: Punya Prestasi Bangun Stadion Standar Internasional

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pujian Cak Imin untuk Anies: Punya Prestasi Bangun Stadion Standar Internasional
Sep 9th 2023, 21:33, by Farusma Okta Verdian, kumparanNEWS

Bacapres-bacawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin hadir di acara Halaqoh Pemikiran Politik Tour de Wali Songo di Hotel Arcadia, Surabaya, Sabtu (9/9/2023). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
Bacapres-bacawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin hadir di acara Halaqoh Pemikiran Politik Tour de Wali Songo di Hotel Arcadia, Surabaya, Sabtu (9/9/2023). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan

Bacapres-bacawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menghadiri acara Halaqoh Pemikiran Politik Sunan Ampel di Hotel Arcadia, Surabaya, Sabtu (9/9).

Dalam kesempatan itu, Cak Imin mengungkapkan Anies merupakan satu-satunya gubernur yang bisa membangun stadion bertaraf internasional.

"Anies yang cerdas dan intelektual, punya misi, punya kapasitas, punya pengalaman. Satu-satunya gubenur yang mampu membuat stadion standar internasional," ungkap Cak Imin dalam pidatonya di Hotel Arcadia, Surabaya.

Dengan prestasi yang dimiliki, kata Cak Imin, Anies bisa memimpin Indonesia yang adil dan makmur.

"Dengan prestasi-prestasi itu ternyata ini bertemu dengan jalannya. Insyaallah ini menjadi jalan ke Indonesia yang adil, makmur dan sejahtera," tambahnya.

Anies bergabung dalam rangkaian Tour de Wali Songo yang telah dilaksanakan PKB sejak 8-10 September 2023. Makam Sunan Ampel menjadi tujuan terakhir dari rangkaian tur tersebut.

Bacapres Anies Baswedan saat pidato di acara Halaqoh Pemikiran Politik Sunan Ampel di Hotel Arcadia, Surabaya, Sabtu (9/9/2023). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
Bacapres Anies Baswedan saat pidato di acara Halaqoh Pemikiran Politik Sunan Ampel di Hotel Arcadia, Surabaya, Sabtu (9/9/2023). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan

Cak Imin mengungkapkan, alasan Sunan Ampel sebagai titik terakhir dalam rangkaian Tour de Wali Songo karena Sunan Ampel adalah wali tertua. Selain itu, Sunan Ampel juga memiliki anak yang juga seorang wali yakni Sunan Bonang dan Sunan Drajat.

"Ini terakhir ini dengan Mas Anies di Sunan Ampel, wali tertua yang memiliki anak para pejuang Islam di Indonesia. Kalau mau ziarah Wali Songo itu mulai dari Ampel atau diakhiri di Ampel," ucapnya.

Sementara, Anies mengatakan titik terakhir Tour de Wali Wongo di Sunan Ampel ini seperti pulang ke kampung halaman.

"Saya dapat bagian Ampel. Bagi saya ke Ampel itu kembali ke kampung halaman saya. Karena mbah saya dulu di Ampel Gading tempat keluarga kami tinggal," ujar Anies.

Anies juga mengaku kedatangan dirinya di rangkaian Tour de Wali Songo ini secara mendadak.

"Tidak direncanakan berbulan-bulan lalu, rencana kantor pusat," lanjutnya.

Media files:
01h9whmh1x7k8vjj2c33xgb7yp.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar