Search This Blog

Hasil Liga Inggris: Erling Haaland Hattrick, Man City Cukur Fulham 5-1

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Hasil Liga Inggris: Erling Haaland Hattrick, Man City Cukur Fulham 5-1
Sep 2nd 2023, 23:02, by Akbar Ramadhan, kumparanBOLA

Erling Braut Haaland dari Manchester City merayakan mencetak gol keempat mereka bersama Phil Foden saat pertandingan di Stadion Etihad, Manchester, Inggris. Foto: Molly Darlington/Reuters
Erling Braut Haaland dari Manchester City merayakan mencetak gol keempat mereka bersama Phil Foden saat pertandingan di Stadion Etihad, Manchester, Inggris. Foto: Molly Darlington/Reuters

Manchester City memetik kemenangan di laga keempat Liga Inggris. Melawan Fulham di Etihad Stadium, Sabtu (2/9) malam WIB, Man City menang dengan skor 5-1.

Pertahanan rapat Fulham membuat Man City kesulitan untuk membuat peluang. Malah Fulham yang beberapa kali membahayakan via serangan balik.

Man City baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-31. Umpan mendatar Erling Haaland berhasil diteruskan sepakan Julian Alvarez.

Keunggulan Man City cuma bertahan dua menit saja. Fulham bisa menyamakan kedudukan melalui Tim Ream. Bola muntah sepakan Raul Jimenez bisa diteruskan Ream ke gawang.

Namun, Man City bisa unggul di ujung babak pertama. Sepak pojok Phil Foden berhasil diteruskan Nathan Ake lewat sundulan.

Gol ini mendapat protes dari pemain Fulham karena Manuel Akanji berada dalam posisi offside dan dinilai ganggu pandangan kiper. Namun, wasit bergeming dan tetap mengesahkan gol tersebut.

Man City menambah keunggulannya di babak kedua. Kali ini Haaland yang membuat gol pada menit ke-58. Sepakan mendatar Haaland gagal dihalau Leno.

Erling Braut Haaland dari Manchester City mencetak gol keempat mereka dari titik penalti saat pertandingan di Stadion Etihad, Manchester, Inggris. Foto: Jason Cairnduff/Reuters
Erling Braut Haaland dari Manchester City mencetak gol keempat mereka dari titik penalti saat pertandingan di Stadion Etihad, Manchester, Inggris. Foto: Jason Cairnduff/Reuters

Pada menit ke-70, Man City mendapatkan penalti usai Alvarez dijatuhkan oleh Diop. Haaland yang jadi algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Keunggulan Man City bertambah di injury time. Sepakan keras kaki kiri Haaland dari dalam kotak penalti melesat masuk ke gawang Fulham. Skor menjadi 5-1 dan bertahan hingga selesai.

Hasil ini membuat Man City ada di puncak klasemen dengan 12 angka. Sementara, Fulham ada di posisi 13 dengan empat angka.

Media files:
01h9b9pmkwk910jp295fc6mgnn.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar