Search This Blog

Hasil Liga Inggris: Dihajar Wolves, Man City Telan Kekalahan Perdana

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Hasil Liga Inggris: Dihajar Wolves, Man City Telan Kekalahan Perdana
Sep 30th 2023, 23:08, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Pemain Manchester City Nathan Ake mengajukan banding bersama pemain Wolverhampton Wanderers Toti dan Jose Sa di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris, Sabtu (30/9/2023). Foto: Hannah McKay/REUTERS
Pemain Manchester City Nathan Ake mengajukan banding bersama pemain Wolverhampton Wanderers Toti dan Jose Sa di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris, Sabtu (30/9/2023). Foto: Hannah McKay/REUTERS

Manchester City menelan kekalahan perdana di Liga Inggris 2023/24 di tangan Wolverhampton Wanderers, Sabtu (30/9) malam WIB. The Citizens kalah dengan skor tipis 1-2 di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris,

Manchester City memainkan Ederson, Kyle Walker, Manuel Akanji, Ruben Dias, Nathan Ake, Matheus Nunes, Mateo Kovacic, Phil Foden, Julian Alvarez, Jeremy Doku dan Erling Haaland sebagai starter.

Di sisi lain, starting XI Wolves diisi oleh Jose Se, Max Kilman, Craig Dawson, Toti Gomes, Nelson Semedo, Joao Gomes, Mario Lemina, Rayan Ait Nouri, Pedro Neto, Matheus Cunha dan Hee-Chan Hwang.

Pemain Wolverhampton Wanderers Hwang Hee-chan mencetak gol kedua mereka saat hadapi Manchester City di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris, Sabtu (30/9/2023). Foto: Action Images via Reuters/Ed Sykes
Pemain Wolverhampton Wanderers Hwang Hee-chan mencetak gol kedua mereka saat hadapi Manchester City di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris, Sabtu (30/9/2023). Foto: Action Images via Reuters/Ed Sykes

Man City sebenarnya tampil dominan di laga ini. Menurut statistik Sofa Score, City memegang penguasaan bola hingga 68 persen. Nasib sial menimpa Manchester City pada menit 13. Ruben Dias melakukan own goal sehingga Wolves unggul terlebih dulu dengan skor 1-0.

Memasuki babak kedua, City sempat menyamakan kedudukan melalui gol Julian Alvarez (58'). Setelah itu, Wolves mengunci kemenangan lewat tendangan Hwang Hee-chan pada menit 66 usai menerima assist dari Matheus Cunha.

Kekalahan ini merupakan kekalahan perdana Manchester City di Liga Inggris 2023/24. Dalam enam pertandingan sebelumnya, armada Pep Guardiola selalu meraih kemenangan.

Media files:
01hbkca5p9j5pthdkfxc82j9cm.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar