Jun 30th 2023, 23:06, by Berita Terkini, Berita Terkini
Ras merupakan salah satu penggolongan berdasarkan ciri fisik. Ciri-ciri fisik dalam penggolongan ras dapat berupa warna mata, warna kulit, bentuk rambut, serta karakteristik fisik lainnya.
Contohnya adalah ras melanesoid yang memiliki kulit hitam, rambut hitam keriting, bibir tebal, postur tegap, dan tinggi badan sekitar 160 – 170 cm. Selain ras melanesoid, masih banyak lagi jenis ras yang ada di dunia, seperti mongoloid, negroid, dan lain-lain.
Pengertian Ras secara Umum
Sebelum mengetahui ciri-ciri fisik yang biasanya terdapat dalam pengolongan ras, setiap orang perlu mengetahui maksud atau pengertian dari ras terlebih dahulu.
Pasalnya, pemahaman tentang pengertian merupakan poin utama sebelum memahami suatu konsep secara lebih lanjut. Ketika seseorang telah memahami pengertian ras, orang tersebut akan lebih mudah dalam memahami pembahasan lanjutan tentang ras.
Mengutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring Kemdikbud, ras adalah golongan bangsa berdasarkan ciri-ciri fisik atau rumpun bangsa. Berdasarkan pengertian itu, dapat dipahami bahwa membahas ras artinya membahas penggolongan berdasarkan ciri fisik.
Selain itu, dapat dipahami pula bahwa ras ini merupakan salah satu penggolongan bangsa. Setiap yang namanya bangsa tentu meliputi manusia atau kumpulan manusia.
Mengutip dari Asuhan Kebidanan pada Perempuan dan Anak dalam Kondisi Rentan karya Wulandari, dkk. (2023: 36), ras merupakan penggolongan manusia berdasarkan ciri-ciri fisiknya. Jadi, jelas bahwa yang digolongkan berdasarkan ciri fisiknya adalah manusia.
Ciri-Ciri Fisik dalam Penggolongan Ras
Setelah memahami pengertian ras secara umum, sekarang adalah saatnya mengetahui ciri-ciri fisik yang menjadi dasar dari penggolongan ras. Pasalnya, manusia di dunia ini memiliki ciri fisik yang sangat beragam dan khas antara satu sama lain.
Walaupun ciri fisik manusia sangat beragam, tetap ada beberapa persamaan mendasar di antara masing-masing. Persamaan mendasar itulah yang kemudian menjadi acuan penggolongan ras.
Masih dalam buku yang sama, Wulandari, dkk. (2023: 36) menjelaskan bahwa ciri fisik yang dimaksud dalam penggolongan ras berupa warna kulit, bentuk rambut, warna mata, tinggi badan, serta warna rambut.
Berdasarkan penjelasan ringkas mengenai ras di atas, dapat dipahami bahwa ciri-ciri fisik dalam penggolongan ras dapat berupa warna kulit, bentuk rambut, warna mata, tinggi badan, serta warna rambut.
Demikian dapat dipahami juga bahwa dalam satu wilayah negara memungkinkan adanya keberagaman ras. Contohnya, Indonesia yang terdiri dari berbagai ras dan bisa hidup secara berdampingan dengan mengedepankan persatuan serta kesatuan bangsa. (AA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar