May 28th 2023, 00:51, by Mirsan Simamora, kumparanNEWS
Kementerian Pertahanan Taiwan melaporkan aktivitas Kepala Induk China, Shandong, melintas di perairan Selat Taiwan pada Sabtu (27/5). Shandong mengarah ke utara pada siang hari waktu setempat.
Militer Taiwan memantau ketat aktivitas Shandong yang menempel di garis median Taiwan. Mereka juga mengirimkan kapal dan pesawat memantau aktivitas Shandong.
"Militer Taiwan memantau ketat dengan menggunakan kapal dan pesawatnya sendiri," demikian pernyataan Kementerian Pertahanan Taiwan dilansir Reuters.
Sejauh ini belum ada keterangan resmi dari Kementerian Pertahanan China terkait aktivitas kapal induk Shandong tersebut.
Hubungan kedua negara memang tengah memanas, sebelumnya China juga menggelar latihan militer di area perairan Taiwan yang diklaim sebagai bagian negaranya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar