Search This Blog

5 Amalan Setelah Bulan Ramadhan yang Bisa Dikerjakan Umat Muslim

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
5 Amalan Setelah Bulan Ramadhan yang Bisa Dikerjakan Umat Muslim
Apr 22nd 2023, 17:03, by Berita Terkini, Berita Terkini

Amalan setelah bulan Ramadhan. Sumber: pexels.com
Amalan setelah bulan Ramadhan. Sumber: pexels.com

Menjelang akhir bulan Ramadhan, banyak umat muslim yang justru meninggalkan ibadah sunnah yang telah dilakukannya selama sebulan terakhir. Padahal sebenarnya ada banyak amalan yang tetap bisa dilakukan umat muslim setelah Ramadhan, lho. Lantas, apa saja amalan setelah bulan Ramadhan yang sunnah untuk dikerjakan?

Yuk, simak ulasan selengkapnya tentang amalan-amalan tersebut dalam artikel di bawah ini!

5 Amalan Setelah Bulan Ramadhan bagi Umat Muslim

Amalan setelah bulan Ramadhan. Sumber: pexels.com
Amalan setelah bulan Ramadhan. Sumber: pexels.com

Berikut ini adalah 5 amalan setelah bulan Ramadhan yang bisa dikerjakan oleh umat muslim dikutip dari buku 200 Amalan Ringan Berpahala Istimewa karya Abdillah F. Hasan (2022:72).

1. Sholat Malam

Sholat malam, seperti sholat tahajud adalah ibadah yang punya banyak manfaat. Bahkan Allah SWT telah memberikan perintah untuk menjalankan ibadah sholat malam dalam Surat Al Isra ayat 79 yang berbunyi sebagai berikut.

وَمِنَ ٱلَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِۦ نَافِلَةً لَّكَ عَسَىٰٓ أَن يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَّحْمُودًا

Wa minal-laili fa taḥajjad bihī nāfilatal laka 'asā ay yab'aṡaka rabbuka maqāmam maḥmụdā

Artinya, "Dan pada sebahagian malam hari bersembahyang tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji."

2. Puasa Sunnah

Meski puasa Ramadhan sudah berakhir, namun Anda tetap bisa mengerjakan puasa sunnah lain yang dianjurkan. Misalnya, puasa 6 hari di bulan Syawal, puasa ayyamul bidh, puasa Senin Kamis, puasa Arafah, hingga puasa Asyura.

3. Membaca Alquran

Membaca Alquran memang memiliki banyak sekali keutamaan bagi umat muslim yang melaksanakannya. Oleh karena itulah, amalan yang satu ini tidak hanya bisa dikerjakan saat bulan Ramadhan saja, tetapi juga pada hari-hari biasa. Nabi Muhammad SAW bersabda dalam HR. Bukhari yang berbunyi sebagai berikut.

عن أَبي أُمامَةَ رضي اللَّه عنهُ قال : سمِعتُ رسولَ اللَّهِ صَلّى اللهُ عَلَيْهِ وسَلَّم يقولُ : « اقْرَؤُا القُرْآنَ فإِنَّهُ يَأْتي يَوْم القيامةِ شَفِيعاً لأصْحابِهِ » رواه مسلم

Artinya, Dari Abu Amamah ra, aku mendengar Rasulullah saw. bersabda, "Bacalah Al Quran, karena sesungguhnya ia akan menjadi syafaat bagi para pembacanya di hari kiamat."

4. Membaca Sholawat

Sholawat adalah amalan selanjutnya yang bisa dikerjakan oleh umat muslim setelah Ramadhan. Bahkan amalan yang satu ini bisa Anda lakukan kapan saja dan di mana saja.

5. Memperbanyak Sedekah

Amalan terakhir yang tetap bisa dilakukan setelah Ramadhan adalah sedekah. Umat muslim bahkan dianjurkan untuk memperbanyak sedekah. Hal ini karena ibadah tersebut mempunyai banyak keutamaan bagi setiap muslim yang senantiasa melakukannya.

Baca Juga: Amalan-Amalan Jumat yang Dianjurkan

Nah, itu dia 5 amalan setelah Ramadhan yang bisa dikerjakan oleh umat muslim. (Anne)

Media files:
01gy6xrvp2ne9mdgcqdd3x0g7b.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar