Search This Blog

Pengertian Ekskavasi dan Tahap Perencanaannya dalam Penelitian Arkeologi

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pengertian Ekskavasi dan Tahap Perencanaannya dalam Penelitian Arkeologi
Mar 25th 2023, 18:51, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ekskavasi Adalah Teknik Pengumpulan Data  Foto:Unsplash
Ekskavasi Adalah Teknik Pengumpulan Data Foto:Unsplash

Kegiatan arkeologi dimulai dari tahapan survei, ekskavasi, pemugaran, dan rekonstruksi warisan budaya masa lalu. Ekskavasi adalah salah satu teknik pengumpulan data dalam tahap penelitian arkeologi. Simak ulasannya dalam artikel berikut ini.

Baca juga: Arkeolog BPK Temukan Potongan Arca di Situs Pandegong saat Ekskavasi ke-4.

Pengertian Ekskavasi dalam Arkeologi

Pengertian Ekskavasi dalam Arkeologi     Foto:Unsplash
Pengertian Ekskavasi dalam Arkeologi Foto:Unsplash

Ekskavasi adalah bagian penting dalam penelitian yang menjadi ciri khas dari arkeologi. Berdasarkan buku Studi Islam Kontemporer yang disusun oleh Rahmat, Umi Salamah (2020:306), pengertian ekskavasi adalah satu teknik pengumpulan data melalui penggalian tanah yang dilakukan secara sistematis, untuk menemukan suatu atau himpunan tinggalan arkeologi dalam situasi in situs.

Tahap-tahap Perencanaan Penelitian Arkeologi

Tahap-tahap perencanaan dari sebuah penelitian arkeologi adalah sebagai berikut.

A. Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data meliputi:

  1. Penjajagan, yaitu pengamatan tinggalan arkeologi di lapangan untuk memperoleh gambaran tentang potensi data arkeologi dari suatu situs.

  2. Survei, adalah pengamatan tinggalan arkeologi yang disertai dengan analisis yang dalam. Tujuan survei untuk memperoleh benda atau situs arkeologi yang belum pernah ditemukan sebelumnya, atau penelitian ulang terhadap benda atau situs sebelumnya.

  3. Ekskavasi. Teknik ekskavasi dapat dibagi atas:

  • Teknik Spit (arbitrary level), teknik yang didasarkan pada kepadatan temuan ataupun jenis temuan.

  • Teknik Lapisan Alamiah (natural layer), menggali tanah dengan mengikuti lapisan tanah secara alamiah.

  • Teknik Lot, teknik menggali yang menggabungkan teknik lapisan alamiah dengan teknik spit.

Ilustrasi Pengertian Ekskavasi               Foto:Unsplash
Ilustrasi Pengertian Ekskavasi Foto:Unsplash

B. Pengolahan Data

Data-data yang akan diolah antara lain adalah:

  1. Artefak: benda alam yang diubah oleh tangan manusia, baik sebagian maupun seluruhnya.

  2. Serbuk sari, tanah.

  3. Fitur: artefak yang tidak dapat diangkat dari tempat kedudukannya (matrix), misalnya bekas lantai, bekas dinding, makam, lubang atau posthole.

C. Analisis

Dalam penelitian arkeologi, analisis dilakukan melalui 3 tahap, yaitu:

  1. Tahap identifikasi, tahap penentuan atribut-atribut yang dimiliki.

  2. Tahap perekaman, tahap memasukkan data dalam formulir atau struktur database.

  3. Tahap pengolahan, tahap mencari korelasi data antar artefak atau konteks lain.

Pencarian kembali benda-benda purba yang tertimbun di bawah permukaan sering dilakukan dengan kegiatan penggalian atau ekskavasi arkeologi. Ekskavasi adalah penggalian yang bertujuan untuk menemukan data arkeologi.(DK)

Media files:
01gwb0bs2bh94ehxme8zk3tf27.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts