Dec 11th 2022, 00:44, by Bennartho Denys, kumparanBOLA
Maroko berhasil menekuk Portugal di perempat final Piala Dunia 2022, Sabtu (10/12). Kemenangan itu sekaligus menciptakan sejarah Maroko sebagai tim asal Afrika pertama yang berada di semifinal ajang empat tahunan tersebut.
Kemenangan tipis 1-0 Maroko atas Portugal di Stadion Al-Thumama terjadi berkat gol semata wayang Youssef En-Nesyri pada menit ke-42. Kendati harus berlaga dengan 1o pemain usai Walid Cheddira diusir wasit karena menerima kartu kuning kedua di menit 90+3, tim besutan Walid Regragui tetap solid.
Alhasil, 'Singa Atlas' layak menjelajahi panasnya persaingan di semifinal untuk pertama kalinya. Ini sekaligus membuat Maroko berada di atas Ghana, Kamerun, dan Senegal yang pernah sampai perempat final saja.
Ya, menurut Opta, Maroko adalah tim pertama asal Afrika yang berhasil menjejak semifinal Piala Dunia. Kemudian menurut Squawka, Maroko menjadi tim non-Amerika Selatan dan non-Eropa ketiga yang bisa menembus semifinal Piala Dunia. Mereka mengikuti jejak Amerika Serikat pada 1930 dan Korea Selatan pada 2002.
Maroko juga memperbarui rekornya di Piala Dunia setelah sebelumnya prestasi terbaik hanya bisa mencapai 16 besar. Menurut data Transfermarkt, itu terjadi pada Piala Dunia 1986, saat itu Maroko kalah tipis 0-1 dari Jerman.
Perjalanan Maroko di Piala Dunia kali ini dimulai dari Grup F. Pada laga pertama, Maroko hanya mampu imbang lawan Kroasia.
Lalu di laga berikutnya, Achraf Hakimi cs mampu menumbangkan Belgia dengan skor 0-2. Kemenangan atas Kanada di laga terakhir fase grup memastikan Maroko melangkah ke 16 besar.
Pada 16 besar, Maroko sanggup memulangkan Spanyol via adu penalti. Hingga kemudian saat ini, Maroko berhasil menyingkirkan Portugal dari perburuan gelar juara dunia tahun ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar