Search This Blog

Rolling Thunder Komunitas Motor Ramaikan Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Rolling Thunder Komunitas Motor Ramaikan Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025
Dec 7th 2025, 09:04 by kumparanOTO

Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan
Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan

Sebanyak 71 pengendara motor dari berbagai komunitas di Malang ikut serta dalam rolling thunder menuju Lapangan Rampal untuk meramaikan kegiatan Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025 pada Minggu 7 Desember 2025.

Iring-iringan roda dua ini berangkat dari Astra Daihatsu Ahmad Yani pada pagi hari, membawa suasana semarak yang langsung menarik perhatian masyarakat di sepanjang rute. Para peserta tampak kompak mengenakan atribut komunitas masing-masing, mulai dari rompi hingga kaus identitas, sehingga memberikan warna tersendiri pada kegiatan ini.

Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan
Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan

Rolling thunder tersebut menjadi simbol kebersamaan antar anggota komunitas motor yang selama ini aktif mendukung berbagai kegiatan otomotif di Malang Raya. Meskipun berasal dari ragam klub dan latar belakang berbeda, seluruh peserta berkendara dengan tertib mengikuti arahan road captain.

Mereka memastikan perjalanan berlangsung aman, rapi, dan nyaman tanpa mengganggu pengguna jalan lainnya. Konvoi pun berjalan mulus dari area Ahmad Yani menuju pusat kota hingga tiba di Lapangan Rampal.

Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan
Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan

Suasana semakin meriah saat rombongan memasuki area Rampal, di mana panitia Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025 telah menyiapkan sambutan hangat. Para peserta rolling thunder disambut MC serta sejumlah pengunjung yang penasaran melihat kehadiran puluhan motor yang melintas rapi.

Kehadiran komunitas motor ini sekaligus menjadi pembuka atmosfer semarak sebelum berbagai aktivitas pesta rakyat dan hiburan lainnya dimulai.

Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan
Rolling thunder komunitas motor di Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025. dok. kumparan

Setibanya di lokasi acara, para peserta langsung bergabung dengan rangkaian kegiatan Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025 yang mencakup pesta rakyat, fun zumba, hiburan musik, hingga berbagai permainan menarik.

Rolling thunder ini diharapkan menjadi agenda rutin setiap kali Daihatsu menggelar kegiatan komunitas di Malang. Selain mempererat hubungan antar anggota komunitas motor, kegiatan ini juga menunjukkan bahwa acara otomotif dapat dikemas secara positif, inklusif, dan tetap menjaga keamanan berkendara.

Daihatsu Kumpul Sahabat Malang 2025 pun berhasil menjadi wadah berkumpul yang penuh energi, salah satunya berkat kontribusi para rider yang datang dalam formasi kompak.

Media files:
01kbv8k3x6nhsnerkcphcfqew6.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar