Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dalam acara Teladan Metropolitan City Rally 2025 di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (16/11/2025). Foto: Nasywa Athifah/kumparan
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mendukung penuh kegiatan olahraga berbasis wisata (sport tourism) di Jakarta. Hal ini disampaikan Pramono dalam acara Teladan Metropolitan City Rally 2025 di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (16/11).
"Sport tourism betul-betul saya memberikan dukungan sepenuhnya. Kalau dulu kegiatan misalnya Jakarta Running Festival atau Jakarta Internasional Marathon [jalan] enggak pernah ditutup. Sejak saya memimpin, Jakarta saya tutup, 2 hari juga enggak apa-apa," kata Pramono.
"Dan ternyata enggak ada protes juga dari masyarakat. Karena dilakukan pagi hari dan tertib jam 09.00 WIB sudah rapi," lanjutnya.
Pramono menyebut kegiatan seperti ini berkontribusi langsung terhadap peningkatan indeks kota global Jakarta.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dalam acara Teladan Metropolitan City Rally 2025 di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (16/11/2025). Foto: Nasywa Athifah/kumparan
"Kegiatan-kegiatan yang seperti ini sangat memberikan kontribusi untuk membuat Jakarta terus terang aja, indeks kota globalnya bisa naik," kata Pramono.
Acara ini diikuti peserta dari berbagai kategori, mulai dari Kejuaraan Nasional hingga komunitas umum. Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) DKI Jakarta, Anondo Eko, melaporkan tahun ini merupakan penyelenggaraan keempat Teladan Metropolitan City Rally dan seri Kejurnas ketiga di 2025.
"Untuk peserta pagi hari ini mencapai 200 kendaraan yang di mana peserta itu terbagi dalam peserta Kejuaraan Nasional 32 peserta, peserta disabilitas ada 17 kendaraan, peserta wanita ada 11 kendaraan, dan sisanya adalah peserta umum yang di mana mengikuti rangkaian Fun City Rally," kata Anondo.
Ketua Ikatan Motor Indonesia DKI Jakarta Anondo Eko dalam acara Teladan Metropolitan City Rally 2025 di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (16/11/2025). Foto: Nasywa Athifah/kumparan
Selain berkompetisi, peserta juga diajak menyusuri sejumlah titik bersejarah di Jakarta melalui sistem penunjuk arah dan kuis foto. Kegiatan ini juga memuat misi sosial dengan kunjungan ke panti sosial untuk menyerahkan bantuan.
"Dalam rangkaian ini juga ada kegiatan sosial yang di mana teman-teman wajib akan berhenti di panti sosial, akan menyerahkan sebuah bantuan kepada mereka," jelas Anondo.
Anondo menambahkan, konsep wisata kota menjadi ciri khas dari Teladan Metropolitan City Rally yang sudah berjalan sejak era 1980-an.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dalam acara Teladan Metropolitan City Rally 2025 di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (16/11/2025). Foto: Nasywa Athifah/kumparan
"Kegiatan hari ini merupakan rangkaian kegiatan wisata bersosial, di mana dalam perjalanan ini mereka nanti para peserta akan mengunjungi tempat-tempat wisata bersejarah, khususnya Kota Jakarta," ujar Anondo.
"Kita akan mengangkat budaya-budaya yang dirangkum dalam sebuah rangkaian soal rute perjalanan mereka," tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar