Search This Blog

Seskab Teddy: Prabowo Minta Cak Imin Perhatikan Ponpes yang Mau Bangun Gedung

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Seskab Teddy: Prabowo Minta Cak Imin Perhatikan Ponpes yang Mau Bangun Gedung
Oct 6th 2025, 09:42 by kumparanNEWS

Presiden Prabowo Subianto bersama sejumlah menteri Kabinet Merah Putih menggelar rapat perkembangan berbagai program pada Minggu (5/10/2025). Foto: Instagram/ @sekretariat.kabinet
Presiden Prabowo Subianto bersama sejumlah menteri Kabinet Merah Putih menggelar rapat perkembangan berbagai program pada Minggu (5/10/2025). Foto: Instagram/ @sekretariat.kabinet

Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya mengatakan, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meminta kepada Menko PM Abdul Muhaimin Iskandar untuk memperhatikan dan memperbaiki pondok pesantren yang perlu dicek struktur bangunannya.

Permintaan itu disampaikan Prabowo pada rapat terbatas yang digelar di kediaman pribadinya di Jl. Kertanegara, Jakarta Selatan. Rapat itu diunggah dalam akun Instagram resmi @sekretariat.kabinet pada Minggu (5/10) malam.

"Presiden memerintahkan Menko Pemberdayaan Masyarakat, Muhaimin Iskandar untuk memeriksa sekaligus memperbaiki Pondok Pesantren resmi yang perlu dicek kekuatan struktur bangunannya," tulis Teddy dikutip Senin (6/10).

"Serta memberikan bantuan dan menekankan kepada pemilik Pondok untuk memperhatikan betul proses renovasi atau pengembangan gedung bila hendak membangun pondoknya," tambah dia.

Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar atau Cak Imin usai meninjau Ponpes Al-Khoziny di Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Kamis (2/10/2025). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar atau Cak Imin usai meninjau Ponpes Al-Khoziny di Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Kamis (2/10/2025). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan

Selain itu, dalam rapat tersebut, Teddy menjelaskan, Prabowo meminta kepala BGN untuk melengkapi tes kit untuk mengecek makanan di setiap SPPG mulai pekan depan.

"Presiden menegaskan kepada Kepala BGN bahwa setidaknya pada minggu depan ini, dapur-dapur harus sudah dilengkapi dengan alat tes kit yakni mengecek kebersihan makanan, alat pencuci & pengering higienis dilengkapi air hangat & alat khusus untuk menghindari bakteri, dan penyediaan filter air bersih," ujarnya.

Dalam rapat itu turut hadir, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Roeslani, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa, Mendikti Saintek Brian Yuliarto, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman.

Foto udara tim gabungan melakukan pembongkaran material untuk memudahkan pencarian korban bangunan mushalla ambruk di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny di Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (4/10/2025).  Foto: Umarul Faruq/ANTARA FOTO
Foto udara tim gabungan melakukan pembongkaran material untuk memudahkan pencarian korban bangunan mushalla ambruk di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny di Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (4/10/2025). Foto: Umarul Faruq/ANTARA FOTO

Lalu, ada Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy, Plt Menteri BUMN yang juga COO Danantara Dony Oskaria, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana, CIO Danantara Pandu Sjahrir, dan Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya

Sebelumnya, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas dengan sejumlah menteri Kabinet Merah Putih usai menghadiri upacara peringatan HUT ke-80 TNI. Ratas digelar di kediaman pribadi Prabowo di Jl. Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu (5/10) malam.

Usai rapat, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi mengatakan, Prabowo memiliki kebiasaan untuk mengecek program yang sudah dicanangkan.

"Ini memang ya kebiasaan beliau seperti ini, tentu untuk sekali lagi mendapatkan laporan, mengecek program-program yang sudah dicanangkan, termasuk apakah masih ada kendala yang dihadapi, untuk bisa dicarikan jalan keluar," kata Pras.

Media files:
01k6tjtpzaqhktawechx8d6ndp.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar