Search This Blog

Yang Seru di kumparan On The Road Perdana, Ada Apa Saja?

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Yang Seru di kumparan On The Road Perdana, Ada Apa Saja?
Sep 14th 2025, 09:20 by kumparanOTO

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025).   Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

kumparan On The Road jadi wadah bagi Teman Kumparan dan komunitas roda dua maupun roda empat. Momen perdana mengusung tajuk Saturday Morning Ride alias satmori pada Sabtu (13/9/2025).

Di acara perdana kumparan On The Road bekerja sama dengan komunitas Kalcer Skuter. Terus ada keseruan apa saja yang bisa diikuti peserta selama acara?

Kumpul bareng komunitas dan Teman kumparan

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025).   Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Sejak pukul 07.00 WIB registrasi ulang kumparan On The Road dibuka di titik kumpul Pos Bloc, Jakarta Pusat. Sambil menunggu motoran bareng, beberapa peserta bisa saling kenal dan bertukar referensi modifikasi.

Kalcer Skuter sendiri merupakan salah satu komunitas roda dua yang fokus dengan tampilan kalcer. Di sini peserta bebas menggunakan beragam merek dan model motor asalkan motor matik dan punya tampilan kalcer.

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025).   Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Enggak cuma motor tahun muda, di momen perdana kumparan On The Road, Adega Anggayasta selaku Founder dari Kalcer Skuter bahkan membawa motor yang benar-benar kalcer dari pabrikan.

Adega membawa Honda Spacy 125 lansiran tahun 1987 yang Ia restorasi dan tetap tampil kece bersanding dengan Vespa matik, Honda Stylo hingga Yamaha Fazio.

Motoran bareng

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025).   Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Setelah peserta kumpul perjalanan dimulai dari Pos Bloc Menuju kantor kumparan di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Jalur yang dilalui sepanjang 16 kilometer melewati Tugu Tani, Menteng, Kuningan, Mampang, hingga Jati Padang.

Meski tampilan motor kalcer dan penuh warna, peserta wajib pakai helm, sepatu, hingga jaket. Selain itu tetap jalan dengan kecepatan standar guna menjaga kenyamanan pengendara lainnya.

Sarapan bareng

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025).   Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Sampai di kantor kumparan, peserta memarkirkan motor mereka dan lanjut sarapan bersama setelah motoran bareng. Peserta juga bisa membuat konten di area Taman Komunitas kumparan.

Di lokasi ini peserta juga bisa istirahat santai sambil ngobrol bareng teman baru dan bercengkrama dengan santai.

Sesi diskusi

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Selain motoran dan nongkrong bareng, kumparan On The Road juga Menghadirkan diskusi menarik dengan membahas keselamatan berkendara serta gaya modifikasi komunitas.

Diskusi tersebut diisi oleh pakar yang ahli di bidangnya yakni Road Safety and Motorsport Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Victor Assani Desiawan.

Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025).   Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sejumlah peserta mengikuti acara kumparan On The Road dari Pos Bloc Jakarta hingga kantor kumparan, Jakarta, Sabtu (13/9/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Selain itu Adega Anggayasta selaku Founder dari Kalcer Skuter sekaligus pemilik dari bengkel Rainbow Moto Builder juga berbagi pengalaman seru terkait modifikasi yang sesuai regulasi tanpa melanggar aturan yang ada.

Nyesel banget deh yang kemarin enggak daftar.

Media files:
01k50zn7ccp8nfq1cnm2fdxp1c.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar