AC Milan menelan kekalahan pada laga perdana Liga Italia 2025/26. Foto: Piero CRUCIATTI / AFPBertanding melawan Cremonese di San Siro, Milan, Italia, Minggu (24/8) dini hari WIB, AC Milan kalah 1-2. Foto: Piero CRUCIATTI / AFPCremonese unggul terlebih dahulu via sundulan Federico Baschirotto di menit ke-28. Foto: Piero CRUCIATTI / AFPAC Milan kemudian mampu menyamakan lewat tandukan Pavlovic di menit ke-45+1. Foto: Piero CRUCIATTI / AFPPetaka bagi AC Milan datang di babak kedua. Foto: Piero CRUCIATTI / AFPSepakan akrobatik dari Federico Bonazzoli di menit ke-61 membawa Cremonese unggul 2-1. Tak ada gol lagi hingga laga berakhir. Foto: Piero CRUCIATTI / AFP
AC Milan menelan kekalahan pada laga perdana Liga Italia 2025/26. Bertanding melawan Cremonese di San Siro, Milan, Italia, Minggu (24/8) dini hari WIB, AC Milan kalah 1-2.
Cremonese unggul terlebih dahulu via sundulan Federico Baschirotto di menit ke-28. AC Milan kemudian mampu menyamakan lewat tandukan Pavlovic di menit ke-45+1.
Petaka bagi AC Milan datang di babak kedua. Sepakan akrobatik dari Federico Bonazzoli di menit ke-61 membawa Cremonese unggul 2-1. Tak ada gol lagi hingga laga berakhir.
Di laga ini, penjaga gawang Timnas Indonesia yang kini berseragam Cremonese, Emil Audero, tampil sejak menit awal.
Pemain Cremonese Federico Bonazzoli mencetak gol ke gawang AC Milan pada pertandingan Liga Italia di San Siro, Milan, Italia, Sabtu (23/8/2025). Foto: Piero CRUCIATTI / AFP
Tidak ada komentar:
Posting Komentar