Search This Blog

Seorang Jemaah Haji Asal OKU Timur Wafat di Arafah

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Seorang Jemaah Haji Asal OKU Timur Wafat di Arafah
Jun 7th 2025, 18:15 by Urban Id

Jemaah haji dari berbagai negara sudah tiba di Arafah jelang puncak haji. Jemaah haji juga berbondong-bondong menuju ke Jabal Rahmah untuk menjalani prosesi wukuf. Foto: Arifin Asydhad/kumparan
Jemaah haji dari berbagai negara sudah tiba di Arafah jelang puncak haji. Jemaah haji juga berbondong-bondong menuju ke Jabal Rahmah untuk menjalani prosesi wukuf. Foto: Arifin Asydhad/kumparan

Tanah Suci kembali menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi seorang jemaah haji asal Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumsel. Paimin Karyo Sumito (83), jemaah haji dari Kloter 5, meninggal dunia di Rumah Sakit East Arafah pada Jumat (6/6/2025) pukul 12.23 WAS.

Petugas Haji Kloter 5, Maksudi Bil Choiri, mengungkapkan bahwa almarhum sebelumnya sempat dirawat selama satu hari akibat sindrom gagal napas yang disebabkan oleh kelelahan dan faktor usia.

"Dokter dan tim kesehatan sudah berupaya maksimal. Namun, Allah SWT berkehendak lain. Almarhum wafat setelah menyelesaikan ibadah hajinya," ujar Maksudi.

Paimin, yang berasal dari Desa Jati Mulyo, Kecamatan Belitang Madang Raya, diketahui termasuk dalam kategori jemaah haji berisiko tinggi mengingat usianya yang telah menginjak 83 tahun.

"Alhamdulillah, beliau meninggal dunia dalam keadaan telah menunaikan rukun Islam kelima. Semoga amal ibadah beliau diterima oleh Allah SWT," tambah Maksudi.

Kepala Kantor Kemenag OKU Timur, Abdul Kadir, menyampaikan bahwa hingga saat ini, sudah ada dua jemaah asal OKU Timur yang wafat di Tanah Suci selama musim haji tahun ini.

"Kami mengimbau kepada seluruh jemaah untuk tetap menjaga kesehatan, mengikuti arahan petugas, menggunakan masker, dan selalu memakai alas kaki. Suhu di Arab Saudi saat ini sangat tinggi, mencapai 41 derajat Celsius," ujarnya.

Media files:
01jx51h7jx8qs90fns603x1d7p.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar