Search This Blog

Kemenangan dari Korsel Bikin Pede, Timnas U-17 Yakin Sapu Bersih Laga Sisa

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Kemenangan dari Korsel Bikin Pede, Timnas U-17 Yakin Sapu Bersih Laga Sisa
Apr 5th 2025, 16:00, by Azrumi El Ghazali, kumparanBOLA

Sejumlah pemain dan ofisial Timnas Indonesia U-17 berselebrasi usai mengalahkan Korea Selatan pada pertandingan Piala Asia U-17 di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (4/4/2025). Foto: Dok. PSSI
Sejumlah pemain dan ofisial Timnas Indonesia U-17 berselebrasi usai mengalahkan Korea Selatan pada pertandingan Piala Asia U-17 di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (4/4/2025). Foto: Dok. PSSI

Kemenangan dari Korea Selatan (Korsel) di laga perdana Grup C Piala Asia sangat berarti bagi Timnas U-17. Sebab membuat kondisi tim memiliki kepercayaan diri lebih.

Timnas U-17 taklukkan Korea Selatan 1-0 dalam laga perdana Grup C Piala Asia di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Jumat (4/4). Gol dicetak oleh Evandra Florasta usai manfaatkan bola rebound hasil sepakan penaltinya di menit ke-90+2'.

Sang pencetak gol, Evandra Florasta, menyebut, bahwa kemenangan dari Korsel membuat kepercayaan diri lebih bagi timnya dalam menatap laga ke depan. Evandra yakin 'Garuda Muda' sapu bersih kemenangan di dua laga tersisa penyisihan grup, yakni melawan Yaman dan Afganistan.

Pemain Timnas U-17 Evandra Florasta berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Korea Selatan pada pertandingan Grup C Piala Asia U-17 2025 di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (4/4/2025). Foto: Dok. PSSI
Pemain Timnas U-17 Evandra Florasta berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Korea Selatan pada pertandingan Grup C Piala Asia U-17 2025 di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (4/4/2025). Foto: Dok. PSSI

"Jelas berpengaruh [kemenangan dari Korsel]. Karena pertandingan pertama sangat menentukan pertandingan-pertandingan berikutnya, dengan hasil ini tim saya pede untuk melawan Yaman dan Afganistan. Saya dan tim yakin akan bisa sapu bersih [di dua laga tersisa]," ujar Evandra usai laga.

Timnas U-17 dijadwalkan menantang Yaman dalam laga kedua Grup C Piala Asia di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Senin (7/3) pukul 22:00 WIB. Laga akan disiarkan penuh oleh RCTI.

Adapun sebelumnya Yaman juga meraih kemenangan saat melawan Afganistan dengan skor 2-0 pada laga perdananya. Hasil itu membawa Yaman kini berada di urutan pertama klasemen sementara, dan Timnas U-17 berada di posisi kedua, sebab kalah selisih gol.

Media files:
01jr28d4thp6fg8yphggnt7cf9.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar