Search This Blog

Nova Arianto: Kita Buat Bangga Bangsa Ini Lewat Sepak Bola

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Nova Arianto: Kita Buat Bangga Bangsa Ini Lewat Sepak Bola
Aug 18th 2024, 10:44, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Nova Arianto usai memimpin latihan Timnas U-16 di Jakarta, Senin (19/2/2024). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
Nova Arianto usai memimpin latihan Timnas U-16 di Jakarta, Senin (19/2/2024). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan

Nova Arianto dan para pemain Timnas U-17 sudah menjalani Upacara HUT ke-79 RI di Bali United Training Center, Gianyar, Bali, Sabtu (17/8) kemarin. Ia ingin para pemain bisa membanggakan Indonesia lewat sepak bola.

Nova berharap sepak bola Indonesia terus berkembang ke depannya. Ia mencoba menerapkan semangat juang yang tinggi kepada para pemain Timnas U-17.

"Indonesia harus maju, lewat sepak bola, saya katakan ke pemain, kalau kita harus bisa buat bangga bangsa ini dan dengan kemajuan bangsa yang kita lihat saat ini, membuat kita harus percaya bahwa sepak bola Indonesia bisa lebih baik dan berkembang lagi," kata Nova Arianto dalam pernyataan resmi.

Pelatih Timnas U-17 Nova Arianto (tengah) memberikan instruksi saat memimpin latihan di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Kamis (15/8/2024). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
Pelatih Timnas U-17 Nova Arianto (tengah) memberikan instruksi saat memimpin latihan di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Kamis (15/8/2024). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO

Terdekat, Timnas U-17 akan bermain di Kualifikasi Piala Asia U-17 pada Oktober mendatang. Nova ingin para pemain tampil maksimal untuk bisa lolos ke putaran final.

"Artinya, kita harus bisa memberikan segenap jiwa dan raga dengan berjuang sekuat tenaga dalam latihan dan pertandingan, apalagi kita ini akan menghadapi laga di kualifikasi Piala Asia U-17 bulan Oktober nanti,'' ucap Nova Arianto.

''Jadi saya ingin pemain punya semangat yang sama seperti para pejuang kita saat merebut kemerdekaan untuk Indonesia," dirinya menambahkan.

Media files:
01hq0qk68s2qezp8v9kxhk8wbw.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar