Search This Blog

Sering Diledek soal Penampilan, Ivan Gunawan: Apa Salatmu Lebih Bagus dari Aku?

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Sering Diledek soal Penampilan, Ivan Gunawan: Apa Salatmu Lebih Bagus dari Aku?
Jan 14th 2024, 10:58, by DN Mustika Sari, kumparanHITS

Ivan Gunawan dalam konferensi pers Garis Poetih 2023. Foto: Dok. Istimewa
Ivan Gunawan dalam konferensi pers Garis Poetih 2023. Foto: Dok. Istimewa

Ivan Gunawan selama ini sering dikritik terkait penampilannya. Gaya busana dan riasannya dianggap mirip dengan perempuan.

Terbaru, pria yang akrab disapa Igun itu bahkan ditegur Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) gara-gara penampilannya di program Brownis menggunakan pakaian, riasan, aksesoris, dan bahasa tubuh kewanitaan.

Imbas teguran tersebut, Igun memutuskan untuk hengkang dari Brownis. Padahal, ia sudah memandu acara itu selama enam tahun.

Ivan Gunawan. Foto: Dok. Istimewa
Ivan Gunawan. Foto: Dok. Istimewa

Igun pun memberi sindiran menohok pada orang-orang yang telah meledek penampilannya. Pria berusia 42 tahun itu bertanya-tanya apakah mereka merupakan pribadi yang lebih baik dari dirinya.

"Teruntuk kalian Yg pernah menghakimi aku & penampilan ku ...,,, silahkan kalian berkaca Apakah SHOLAT mu Sudah lebih bagus dr SHOLAT ku ??? Apakah SEDEKAH mu lebih iklas dr SEDEKAH ku ???" tulis Ivan Gunawan di salah satu unggahan Instagramnya.

Igun bisa memaklumi jika penampilannya dihujat oleh seseorang yang lebih sempurna dari dirinya. Namun, ia tak yakin ada manusia sempurna dan tidak memiliki kekurangan.

"Kalo hidup kalian SEMPURNA Aku terima km MENGHAKIMI ku !!!!!!! , tapi Aku nga yakin mohon maaf 😥😥😥😥😥," ujarnya.

Keputusan Igun hengkang dari Brownis juga disayangkan oleh sahabat sekaligus rekan kerjanya, Ruben Onsu. Suami Sarwendah itu tampak sedih sekaligus kesal lantaran Igun harus mundur dari Brownis gara-gara teguran tersebut.

"Marah pasti, ya, sedih pasti. Dari pagi di kantor, saya melewati hari ini kayak malas gitu. Enggak gampang loh, kita menemukan chemistry berempat. Tapi keputusan itu kan sudah bulat ya, saya enggak bisa berbuat apa-apa lagi. Igun akan jadi sosok yang kami rindukan, kami sayang," ujar Ruben saat pertama memandu acara Brownis tanpa Igun.

Media files:
01h7rx17cmpfg6cz7px09kg7t1.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar