Search This Blog

Hasto Ungkap Alasan Ganjar Sering Kampanye di Jateng: Banyak Terjadi Intimidasi

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Hasto Ungkap Alasan Ganjar Sering Kampanye di Jateng: Banyak Terjadi Intimidasi
Jan 14th 2024, 10:43, by M. Fadhil Pramudya P., kumparanNEWS

Sekretaris Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD, Hasto Kristiyanto terima dukungan terhadap paslon 03 yang dilakukan oleh Forum Ulama dan Kiai Kampung (Ful Kimpung). Foto: PDIP
Sekretaris Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD, Hasto Kristiyanto terima dukungan terhadap paslon 03 yang dilakukan oleh Forum Ulama dan Kiai Kampung (Ful Kimpung). Foto: PDIP

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, mengungkap alasan Ganjar Pranowo sering berkampanye di Jawa Tengah. Menurutnya, di sana sering terjadi intimidasi bagi kubu 03.

Atas dasar alasan itu, Ganjar ingin menyebarkan semangat perjuangan lewat kampanye di Jateng.

"Mengapa Pak Ganjar datang terakhir ini ke Jawa Tengah dan Jawa Timur? Karena di kedua provinsi itu banyak terjadi intimidasi sehingga menggelorakan semangat juang," ujarnya kepada wartawan usai blusukan di Rusun Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, Minggu (14/1).

Kendati demikian, Hasto menyebut bahwa Ganjar sebagai eks Gubernur Jateng juga tetap berkampanye di provinsi lainnya, seperti di Sumatera Utara, Lampung, NTT, dan Sulawesi Utara.

"Banyak juga [mendatangi] daerah yang merupakan basis PDIP seperti Jambi dan Bengkulu," tuturnya.

Sebelumnya, Ganjar juga membeberkan alasannya kerap berkampanye di Jawa Tengah akhir-akhir ini. Ia mengibaratkan Jateng sebagai rumahnya sendiri.

"Ya kita harus menjaga rumah kita sendiri," ujarnya kepada wartawan usai menghadiri pertemuan dengan Tim Pemenangan Daerah (TPD) di Jetis, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Kamis (4/1).

"Karena kita melihat bahwa banyak yang akan konsentrasi juga di area Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa Barat," ucapnya.

Media files:
01hkydszt2wp27ppmng0yhej30.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar