Gempa 2,2 magnitudo mengguncang Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (14/1). BMKG melaporkan gempa terjadi pada pukul 20.24 WIB.
Pusat gempa berada di koordinat 6.73 LS - 106.53 BT, tepatnya 28 km Barat Laut Kabupaten Sukabumi.
Gempa yang berlokasi di darat itu memiliki kedalaman 10 kilometer.
Gempa 2,2 magnitudo mengguncang Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Dok. BMKG
Getaran akibat gempa juga dirasakan di Kota Bandung. Seorang warga bernama Arief mengatakan ia merasakan gempa untuk waktu yang singkat.
"Cuma beberapa detik," ujar Arief.
Sebelumnya pada pukul 03.13 WIB, Sukabumi juga sempat diguncang gempa dedngan kekuatan yang lebih besar yakni 3,5 Magnitudo. Pusat gempa berada di darat 26 km Utara Kabupaten Sukabumi.
Gempa pada dini hari itu dirasakan dalam skala MMI II di Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar