Jan 7th 2024, 09:01, by Caroline Pramantie, kumparanHITS
Saipul Jamil ungkap alasan dirinya kabur saat akan diamankan polisi menjadi berita paling disorot di hari Sabtu (6/1).
Selain itu, Medina Zein menangis saat dikunjungi Marissya Icha juga menjadi perhatian publik.
Berikut 5 berita populer di hari Sabtu yang telah dirangkum kumparan.
1. Saipul Jamil Ungkap Alasan Mengapa Ia Sempat Kabur saat Diamankan Polisi
Saipul Jamil sempat menjadi sorotan usai video viral penangkapan dirinya di jalur TransJakarta, Jumat (5/1). Saipul diamankan bersama asistennya atas dugaan penyalahgunaan narkoba.
Namun, setelah diperiksa, Saipul dinyatakan negatif dan tak terbukti menggunakan narkoba. Namun, sopir sekaligus asisten yang membawa kendaraan saat kejadian penangkapan, positif sabu.
Kala itu, Saipul memang terlihat panik saat mobilnya dihentikan polisi dan sempat kabur sebelum akhirnya berhasil diamankan polisi. Saipul bahkan tampak histeris saat beberapa polisi meringkusnya dan memasukkan dia ke dalam mobil.
"Terus terang, saya merasa tidak punya salah, saya merasa tidak punya dosa tiba-tiba ada motor sebelah kiri nyuruh saya berhenti, saya pikir begal," ungkap Saipul saat ditemui di Polsek Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (6/1).
Menurut Saipul, polisi yang mengejarnya tidak menggunakan seragam dan terlihat seperti warga sipil. Polisi pun mengkonfirmasi hal itu dan mengatakan bahwa tim yang melakukan penyelidikan sedang menyamar.
"(Karena polisi mengenakan baju sipil) Saya tidak begitu percaya gitu, masa polisi begini? Urusan apa dengan saya? Sedangkan mobil lengkap, pelat nomor aman, saya juga enggak ada narkoba atau apa," kata Saipul.
"Jadi saya takut, saya cari perlindungan, mau cari kantor polisi. Makanya teriak-teriak, 'Begal, tolong, ini Saipul Jamil'. Sampai teriak begitu meyakinkan masyarakat kalau saya dalam keadaan lagi minta tolong gitu," sambungnya.
Saipul Jamil dan asistennya diamankan Polsek Tambora terkait dugaan kasus penyalahgunaan narkoba, Jumat (5/1).
Kakak Saipul, Soleh, awalnya mengaku terkejut saat mendengar kabar tersebut. Namun, setelah Saipul menjalani pemeriksaan ia pun bisa merasa lega.
"Cuma pas saya lihat, saya ikuti perkembangan, oh ini ada kesalahpahaman aja," ungkap Soleh di Polsek Tambora, Jumat malam.
Soleh mengatakan bahwa keluarganya juga sudah lebih tenang saat ini. Apalagi pihak kepolisian sudah mengungkapkan bahwa Saipul Jamil bukan target utama dalam pengamanan itu.
"Pernyataan Kapolsek jelas dan tegas, bahwa dia ngejar yang targetnya (Asisten Saipul), tapi Saipul ada di situ. Menurut saya, ya, itu sah-sah aja," ungkap Soleh.
Hal ini diperkuat dengan hasil tes urine yang menunjukkan bahwa Saipul negatif dari penggunaan barang haram tersebut. Sementara asistennya dinyatakan positif.
3. Tak Terbukti Pakai Narkoba, Saipul Jamil Dilepaskan
Saipul Jamil akhirnya dapat bernapas lega. Ia dilepaskan oleh pihak kepolisian Polsek Tambora Jakarta Barat setelah sebelumnya sempat diamankan bersama asistennya terkait kasus narkoba, Jumat (5/1).
Dari hasil tes urine, Saipul diketahui negatif. Sementara asisten Saipul diketahui positif narkoba. Kendati demikian, Saipul juga sempat menjalani tes rambut di Polda Metro Jaya pada Jumat malam.
"Hari ini saya ingin memberikan sebuah dukungan kepada Kepolisian RI untuk tetap memberantas narkoba. Walaupun saya tidak terlibat, paling tidak saya ada pengalaman bahwa Polres Jakbar dan Polsek Tambora begitu sigap mengetahui ada orang yang terlibat narkoba," ungkap Saipul Jamil dalam jumpa pers yang digelar di Polsek Tambora, Sabtu (6/1).
Saipul mengaku bersyukur dengan pengalamannya ini, ia menjadi tahu bahwa asistennya adalah seorang pemakai narkoba. Ia bahkan sempat tak percaya kalau orang kepercayaannya itu bisa terlibat dengan barang haram tersebut.
"Dengan kejadian ini saya bersyukur ternyata ada orang di dekat saya yang terindikasi narkoba, tadinya saya enggak tahu. Makanya saya sangat berterima kasih. Saya sempat enggak percaya kalau ternyata asisten pribadi saya pemakai," katanya.
4. Saipul Jamil Ngaku Tak Pernah Curiga Asistennya Pakai Narkoba
Saipul Jamil akhirnya dilepaskan oleh pihak kepolisian Polsek Tambora Jakarta Barat usai tak terbukti menggunakan narkoba. Saipul diamankan bersama asistennya yang bernama Steven.
Usai menjalani tes urine, Saipul dinyatakan negatif, sementara asisten Saipul positif menggunakan narkoba. Hal ini membuat Saipul terkejut. Sebab, ia tak pernah mengetahui asistennya itu adalah pemakai.
"Saya juga sempat enggak percaya kalau ternyata asisten pribadi saya pemakai. Tapi alhamdulillah atas izin Allah sejak kecil sampai usia saya sekarang tidak pernah yang namanya menyentuh narkoba, sedikit pun, setetes pun," ujar Saipul Jamil di Polsek Tambora, Sabtu (6/1).
Saipul mengatakan asistennya itu melamar pekerjaan kepada dia tepatnya 1 tahun lalu. Selama bekerja dengan Saipul, Steven tidak pernah menunjukkan tingkah yang aneh.
"Kerjanya bagus, makanya saya tidak menyangka kalau dia pakai narkoba," kata Saipul.
5. Medina Zein Menangis saat Dikunjungi Marissya Icha di Penjara
Medina Zein saat ini masih ditahan karena dua kasus hukum yang menjeratnya, yaitu kasus pencemaran nama baik terhadap Marissya Icha dan juga kasus penipuan tas KW dan pengancaman terhadap Uci Flowdea.
Marissya Icha yang mendapat surat dari Medina Zein sebanyak 4 kali akhirnya memutuskan datang untuk menjenguk Medina ke Lapas Pondok Bambu. Ia didampingi oleh sahabatnya, Fitri Salhuteru.
Marissya mengaku pertemuannya dengan Medina awalnya berjalan cukup canggung.
"Terakhir aku ketemu di pengadilan ya. Tadi agak awkward juga Medina-nya. Pertama kali diem-dieman juga, enggak tahu mau bicara apa," ungkap Marissya saat ditemui di Lapas kelas IIA Pondok Bambu, Jakarta Timur pada Jumat (5/1).
Sampai akhirnya Marissya membuka obrolan dan Medina mulai bisa membangun komunikasi serta meminta maaf.
"Yang pastinya pertama Medina meminta maaf. Saya pasti memaafkan. Sebagai manusia dan dalam ajaran agama Islam juga kita harus belajar memaafkan dan harus saling memaafkan," tutur Marissya.
Lantas, bagaimana ekspresi Medina saat Marissya akhirnya mau datang untuk menjenguk?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar