Search This Blog

Siswi SMK di Pasuruan Dibekap di Angkot, Dipukul sampai Kacamata Pecah, Dirampok

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Siswi SMK di Pasuruan Dibekap di Angkot, Dipukul sampai Kacamata Pecah, Dirampok
Aug 26th 2023, 10:45, by M. Rizki, kumparanNEWS

Siswi SMKN Purwosari, Kabupaten Pasuruan, yang dibekap, dipukul, dan dirampok. Dok: Istimewa
Siswi SMKN Purwosari, Kabupaten Pasuruan, yang dibekap, dipukul, dan dirampok. Dok: Istimewa

Siswi kelas 2 SMKN Purwosari (17 tahun), Kabupaten Pasuruan, dibekap, dipukul, dan dirampok di dalam angkutan perkotaan (angkot) sepulang sekolah, Kamis sore (24/8).

Itu terjadi di jalan raya Surabaya-Malang, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, dekat dengan area rumahnya.

"Saat ini masih dalam penyelidikan," kata Kasat Reskrim Polres Pasuruan, AKP Farouk Ashadi Haiti, Sabtu (26/8).

Awalnya korban bersama kawan-kawannya pulang sekolah pada pukul 17.00 WIB dari SMKN Purwosari, menaiki angkot minibus Mitsubishi Colt jurusan Pasuruan-Malang.

Setelah sampai di Pasar Lawang, Kabupaten Malang, semua penumpang turun dan hanya tinggal korban dan seorang laki-laki yang duduk di bangku belakang.

"Ketika angkutan umum tersebut bergerak ke arah selatan, tiba-tiba laki-laki itu menutup wajah dan membekap korban dengan sebuah sarung. Korban yang melawan dipukul wajahnya hingga lebam dan kacamatanya pecah," ujar Farouk.

Sopir Diduga Terlibat

Sopir diduga terlibat. Ia tidak membantu korban, dan memutar balik kendaraan usai memastikan korban tidak bisa melawan.

Laki-laki yang memukul langsung merampas laptop merek HP di tas korban.

Korban "dibuang" di sekitaran SMA Advent Purwodadi.

Ilustrasi pemukulan. Foto: Shutterstock
Ilustrasi pemukulan. Foto: Shutterstock

Media files:
nunn7smcymt3pig5ahlp.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar