Search This Blog

Sambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Mardiono Ajak Diskusi Kader Secara Langsung

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Sambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Mardiono Ajak Diskusi Kader Secara Langsung
Jul 30th 2023, 10:24, by Tim kumparan, kumparanNEWS

Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Jawa Tengah. Foto: Dok. Istimewa
Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Jawa Tengah. Foto: Dok. Istimewa

Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Jawa Tengah.

Kedatangannya kali ini merupakan bagian dari konsolidasi politik sekaligus sebagai semangat para kader menjelang pemilihan umum (Pemilu) legislatif maupun eksekutif.

"Kader harus disiapkan mulai sekarang, baik Pemilu legislatif maupun eksekutif. Jadi, DPP PPP akan terus mendorong kader bergerak mendekatkan diri kepada rakyat dengan program kerja partai, agar 2024 bisa mencapai target yang dicanangkan," kata Muhamad Mardiono di lokasi, Jumat (28/7/2023).

Momentum kehadiran pria 66 tahun ini juga dijadikan peluang bagi para kader untuk berdiskusi secara langsung.

"Banyak yang didiskusikan dengan kader di DPC. Saya juga sampaikan bahwa program kerja kepemimpinan saya kerja politik yang mengusung kearifan lokal," katanya.

"Bagaimana kolaborasi dengan tokoh, ulama, santri, dan kiai untuk bersama-sama berjuang dengan PPP," sambung Mardiono.

Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Jawa Tengah. Foto: Dok. Istimewa
Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyambangi Kantor DPC PPP Temanggung, Jawa Tengah. Foto: Dok. Istimewa

Sementara itu, Ketua DPC PPP Temanggung Slamet Eko Wantoro mengaku kehadiran pimpinan berlambang Ka'bah ini menjadi sebuah motivasi para kader.

"Luar biasa, ini memotivasi kami. Semoga apa pun yang sudah kami lakukan bisa semakin menambah semangat," jelas Slamet.

Dia menjelaskan DPC PPP Temanggung telah memiliki target, yaitu menjadi pimpinan DPRD Kabupaten Temanggung. Dia bahkan menegaskan akan mengusung kader terbaik untuk menjadi pemimpin.

"Semoga atas izin Allah, dorongan dan bimbingan Pak Ketua Umum kami di Pilkada akan mengusung kader terbaik untuk menjadi bupati atau wakil bupati," pungkas Slamet. (LAN)

Media files:
01h6jccj25q7tc1amackcrvm9b.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts