Search This Blog

Jokowi Akan Hadiri Program KTT G7 Outreach hingga Bertemu Kalangan Bisnis Jepang

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Jokowi Akan Hadiri Program KTT G7 Outreach hingga Bertemu Kalangan Bisnis Jepang
May 21st 2023, 08:34, by M Lutfan D, kumparanNEWS

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dampingi Presiden Jokowi pada KTT G7 di Jepang. Foto: Dok. Kemenko Perekonomian
Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dampingi Presiden Jokowi pada KTT G7 di Jepang. Foto: Dok. Kemenko Perekonomian

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana kembali melanjutkan kegiatan kunjungan kerja hari ketiga di Hiroshima, Jepang, pada Minggu (21/5). Mengawali kegiatan, Jokowi dan Iriana akan mengunjungi Hiroshima Peace Memorial Park yang menjadi salah satu agenda dalam rangkaian KTT G7 Outreach.

"Hari ke-3 di Jepang, saya dan Ibu Negara akan mengunjungi Hiroshima Peace Memorial Park, masih rangkaian KTT G7 Outreach," kata Jokowi di Twitter.

Setelahnya, Iriana akan menghadiri program bagi para pendamping negara mitra KTT G7 Outreach. Sedangkan Jokowi akan langsung menuju Hotel Grand Prince Hiroshima untuk melakukan pertemuan bilateral dengan sejumlah negara sahabat.

"Lalu, saat Ibu Negara menghadiri program bagi para pendamping negara mitra KTT G7 Outreach, saya melakukan pertemuan bilateral dengan sejumlah negara sahabat," lanjut Jokowi.

Presiden Jokowi beserta Ibu Iriana Joko Widodo dan delegasi terbatas tiba di hotel tempatnya bermalam di Hiroshima, Jepang, pada Jumat (19/5/2023). Foto: Rusman/Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi beserta Ibu Iriana Joko Widodo dan delegasi terbatas tiba di hotel tempatnya bermalam di Hiroshima, Jepang, pada Jumat (19/5/2023). Foto: Rusman/Biro Pers Sekretariat Presiden

Selain pertemuan bilateral, Jokowi juga diagendakan untuk menghadiri Sesi Kerja Mitra G7. Setelahnya, Jokowi akan kembali ke Hotel Rihga Royal Hiroshima untuk menghadiri pertemuan dengan kalangan bisnis dan investor Jepang.

Jokowi dan Iriana direncanakan akan bertolak kembali ke Tanah Air pada sore hari melalui Bandara Internasional Hiroshima dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Media files:
01h0wybtzc5ddpj4zg4es27b4v.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts