Search This Blog

Jokowi dan Ketum KKIR-KIB Gelar Pertemuan Tertutup 1 Jam, Bahas Koalisi Besar

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Jokowi dan Ketum KKIR-KIB Gelar Pertemuan Tertutup 1 Jam, Bahas Koalisi Besar
Apr 2nd 2023, 14:58, by Wisnu Prasetiyo, kumparanNEWS

Presiden Jokowi dan ketum parpol koalisi pemerintah bertemu 1 jam secara tertutup di DPP PAN, Minggu (2/4).  Foto: Dok. PAN
Presiden Jokowi dan ketum parpol koalisi pemerintah bertemu 1 jam secara tertutup di DPP PAN, Minggu (2/4). Foto: Dok. PAN

Presiden Jokowi dan lima ketua umum partai politik pendukungnya bersilaturahmi di Kantor DPP PAN siang ini. Pertemuan banyak membahas Pilpres dan koalisi.

Pantauan kumparan, Minggu (2/4), Jokowi bertemu tertutup Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Plt Ketum PPP Mardiono, Ketum Gerindra Prabowo Subianto, serta Ketum PKB Muhaimin Iskandar selama 1 jam.

Sebelum bertemu secara tertutup, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sempat melempar kode usulan koalisi besar. Ia menyebut 'Koalisi Kebangsaan' yang dikomando Jokowi jelang 2024 bisa menjadi koalisi yang kokoh untuk meneruskan pemerintahan saat ini.

Lantas, apakah pertemuan tersebut membahas koalisi besar gabungan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (Gerindra-PKB) dan Koalisi Indonesia Bersatu (Golkar, PAN, PPP)?

Usai pertemuan, Jokowi mengakui ada pembahasan koalisi besar. Tetapi, ia mengaku hanya mendengarkan.

"Nanti [koalisi besar] ditanyakan urusan itu kepada ketua partai atau gabungan partai yang sudah ada. Jangan ditanyakan kepada saya. Yang berbicara itu ketua-ketua partai. Saya bagian mendengarkan saja," ujar Jokowi.

Namun, Jokowi tak menampik bahwa gabungan KKIR dan KIB cocok. Ia menyadari perlu koalisi besar untuk membangun bangsa.

"Cocok. Saya hanya bilang cocok. Terserah kepada ketua-ketua partai atau gabungan ketua partai," kata Jokowi usai pertemuan di DPP PAN, Jakarta Selatan, Minggu (2/4).

"Untuk kebaikan negara, untuk kebaikan bangsa, untuk rakyat, hal yang berkaitan bisa dimusyawarahkan itu akan lebih baik. [Nama capres tanyakan] ke ketua-ketua partai," imbuh dia.

Sementara itu, Prabowo juga mengakui KKIR dan KIB kini makin satu frekuensi. Sehingga ia terbuka dengan potensi gabungan koalisi tersebut jelang 2024.

"Ada. Ternyata ada [kesepakatan]. Jadi kita merasa ada frekuensi yang sama ya, ada kecocokan dan kalau dilihat, pimpinan partai kita sudah masuk, Pak Cak Imin ya, kita sudah masuk timnya Pak Jokowi sebetulnya sekarang. Ya kan?" kata Prabowo.

"Ya nanti kita lihat prosesnya, tapi yang pasti akan intens," tandas dia.

Media files:
01gx0e38m48x90m53tz9evkcep.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts