Feb 19th 2023, 16:56, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA
Persib Bandung berhadapan melawan Rans Nusantara FC di pertandingan lanjutan Liga 1 2022/23, Minggu (19/2). Digelar di Stadion Pakansari, Kab. Bogor, laga ini berakhir dengan skor 3-1 untuk 'Pangeran Biru'.
Di pertandingan ini, Persib menurunkan Teja Paku Alam, Rezaldi Hehanusa, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Daisuke Sato, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Marc Klok, Beckham Putra, David Da Silva dan Ciro Alves sebagai starter.
Sementara itu, starting XI tim tuan rumah diisi oleh Wawan Hendrawan, Ady Setiawan, Arif Satria, Fadilla Akbar, Edo Febriansyah, Mitsuru Maruoka, Finky Pasamba, Muhammad Tahir, Sumarna, Yannis Mbombo serta Makan Konate.
Persib menutup babak pertama dengan keunggulan dua gol. Pada menit ketujuh, David Da Silva membawa 'Maung Bandung' unggul lewat gol tendangan penalti. Kemudian, pada menit 35, Ciro Alves mencetak gol kedua Persib lewat tembakan first time keras.
Memasuki babak kedua, Persib kembali menambah keunggulan. Hal ini terjadi saat pemain Rans Nusantara FC, Finky Pasamba, salah mengantisipasi bola hingga berbuah own goal pada menit 54.
Tertinggal tiga gol, Rans Nusantara mencoba merespons. Hasilnya, mereka berhasil memperkecil kedudukan memasuki menit 60 lewat gol sundulan Yannis Mbombo.
Tak ada lagi gol tercipta hingga wasit meniup peluit panjang. Persib memastikan kemenangan 3-1 atas Rans Nusantara FC dan meraih tambahan tiga poin di lanjutan Liga 1 2022/23.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar