Search This Blog

Resmi! Polri Turunkan Izin Liga 1, Kick-off 5 Desember

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Resmi! Polri Turunkan Izin Liga 1, Kick-off 5 Desember
Dec 2nd 2022, 23:27, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Resmi! Polri Turunkan Izin Liga 1, Kick-off 5 Desember
Dirut LIB Ferry Paulus dan Komisaris Utama LIB Juni Rahman. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Kepolisian akhirnya menurunkan izin untuk kembali menggulirkan kompetisi Liga 1 2022/23. Rencananya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menggelar kick-off pada 5 Desember.

Kelanjutan Liga 1 2022/23 akan digelar secara terpusat di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Akan ada 5 stadion yang digunakan, yakni Stadion Sultan Agung (Bantul), Stadion Maguwoharjo (Sleman), Stadion M. Soebroto (Magelang), Stadion Manahan (Solo) dan Stadion Jatidiri (Semarang).

Direktur PT LIB, Ferry Paulus, mengaku senang dengan hal ini. Ia berterima kasih kepada para pihak yang sudah memberikan lampu hijau untuk kembali memulai kompetisi.

''Ini kabar yang menggembirakan bagi kami dan semua klub Liga 1. Terima kasih kepada Mabes Polri, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian PUPR, dan Kementerian Kesehatan atas perhatian dan kerja samanya selama ini,'' kata Ferry dalam pernyataan resminya, Jumat (2/11).

''Putaran pertama akan berakhir pada akhir Desember. Pertandingan digelar tanpa kehadiran penonton di stadion,'' ujarnya.

Resmi! Polri Turunkan Izin Liga 1, Kick-off 5 Desember (1)
Pemain Persib, Henhen Herdiana; dan pemain Arema FC, Ilham Udin Armayn. Foto: Liga Indonesia Baru

Ferry Paulus juga mengatakan bahwa pihaknya telah menjalani proses panjang hingga akhirnya mendapatkan izin dari Kepolisian. Ia juga mengatakan bahwa stadion yang akan digunakan nanti sudah ditinjau oleh Kepolisian.

''Prosesnya panjang dan memang banyak hal yang harus kami komunikasikan dengan berbagai pihak. Contohnya komunikasi dengan Mabes Polri. Dalam hal ini Mabes Polri sampai memastikan bahwa semuanya harus menyesuaikan dengan Peraturan Polri [Perpol] Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga,'' ujar Ferry Paulus.

''Untuk memastikan hal itu, pada Kamis (01/12), Mabes Polri mengirimkan tim khusus untuk meninjau sekaligus memastikan sistem manajemen pengamanan di lima stadion di Jawa Tengah dan DIY,'' pungkasnya.

Liga 1 2022/23 sudah terhenti selama dua bulan terhitung sejak 2 Oktober lalu. Hal itu menyusul insiden maut di Stadion Kanjuruhan usai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya.

Media files:
01gd2ztgwas6xm4ad1eaa7njaq.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar