Search This Blog

Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia
Dec 25th 2022, 06:28, by Aditya Pratama Niagara, kumparanOTO

Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia
Honda CR-V dan Accord Hybrid. Foto: Gesit Prayogi/kumparan

Honda menambah daftar pabrikan mobil di dalam negeri yang berkomitmen bakal memproduksi kendaraan elektrifikasi. Rencana itu akan direalisasikan selepas 2023 mendatang.

Pabrikan berlambang H tegak ini memiliki fasilitas produksi di Karawang. Kapasitas produksinya mencapai 200 ribu unit per tahun, dengan fasilitas road test, engine plant, hingga frame assembly untuk memenuhi kebutuhan domestik dan impor.

Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia (1)
Pabrik Honda. Foto: dok. HPM

Mengenai tambahan investasi, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy masih enggan berbicara banyak.

"Itu pasti nanti akan kami umumkan ke depan. Road map untuk elektrifikasi sudah ada. Itu (perluasan pabrik untuk produksi elektrifikasi) kami umumkan nantinya," terang Billy saat ditemui di Bali belum lama ini.

Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia (2)
Teaser dari Honda CR-V generasi terbaru dengan teknologi hybrid. Foto: Honda

Yang jelas, Billy menyiratkan bahwa pabrik Honda di Karawang itu bakal memproduksi mobil hybrid. Itu dijelaskannya sesuai dengan kondisi pasar saat ini.

"Selama belum full elektrifikasi, ICE (Internal Combustion Engine) dan hybrid itu tetap menjadi opsi bagi kami sampai ke arah full elektrifikasi. Kalau sudah saatnya ke elektrifikasi, pastinya akan ada yang diinvestasikan di sana," katanya.

Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia (3)
Mobil listrik Honda Foto: dok. Carscoops

Pada tahap awal, HPM kata Billy akan meluncurkan model hybrid tahun depan. Kemungkinan modelnya berupa Honda CR-V dan Accord Hybrid dengan sebutan e:HEV. Keduanya telah melantai di pameran GIIAS Agustus 2022 lalu.

"Tahun depan sudah ada planning dua model hybrid dan e: model lainnya di tahun-tahun berikutnya, termasuk produksi lokal tapi belum bisa di-disclose," ujarnya.

Honda Siap Produksi Mobil Hybrid di Indonesia (4)
Honda CR-V dan Accord Hybrid. Foto: Gesit Prayogi/kumparan

Lanjutnya, ini sejalan dengan misi global Honda yang akan merilis 30 model elektrifikasi, dengan volume produksi 2 juta unit pada 2030. Kemudian semua kendaraan yang dijual pada 2040 sudah berbasis listrik.

"Jadi nanti ICE akan semakin turun, hybrid juga akan naik, kemudian turun di 2040, lalu baterainya (BEV) akan full naik di 2040, itu rencana kami secara global," tuntasnya.

Media files:
01ga5r5346nezka63mr5yy3c0p.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts