Search This Blog

Prabowo di Pengungsian Bireuen, Aceh: Cium Anak Kecil, Dicurhati Emak-emak

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Prabowo di Pengungsian Bireuen, Aceh: Cium Anak Kecil, Dicurhati Emak-emak
Dec 7th 2025, 13:21 by kumparanNEWS

Presiden Prabowo Subianto tinjau posko pengungsian di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen, Aceh, Minggu (7/12/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan
Presiden Prabowo Subianto tinjau posko pengungsian di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen, Aceh, Minggu (7/12/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan

Momen menarik terlihat saat Presiden Prabowo meninjau korban terdampak bencana banjir di posko pengungsian Kampoeng Pante Baro, Kecamatan Juli, Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, Minggu (7/12).

Dalam kesempatan itu, Prabowo tampak dicurhati ibu-ibu hingga mencium anak kecil yang berada di posko pengungsian.

Mulanya, Prabowo terlebih dahulu meninjau dapur umum posko pengungsian. Setelah itu, dia meninjau masyarakat terdampak bencana yang sedang berada di tenda.

Presiden Prabowo Subianto tinjau posko pengungsian di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen, Aceh, Minggu (7/12/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan
Presiden Prabowo Subianto tinjau posko pengungsian di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen, Aceh, Minggu (7/12/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan

Saat tiba di tenda, Prabowo langsung mencium kening anak kecil yang sedang berada di gendongan ibunya. Prabowo juga mendengarkan curhatan masyarakat yang rumahnya hanyut diterjang banjir.

"Sudah diambil sungai Pak rumah saya. Tidak ada lagi Pak rumah," kata seorang ibu korban terdampak banjir sembari menangis.

Prabowo tampak mendengarkan cerita para masyarakat terdampak banjir. Para warga yang berada di tenda pengungsian antusias bersalaman dengan Prabowo.

Media files:
01kbvn1jhex5te62ykm1eps77f.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar