Search This Blog

Louis Saha hingga Fowler Bakal Bertemu di Resorts World Sentosa Singapura

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Louis Saha hingga Fowler Bakal Bertemu di Resorts World Sentosa Singapura
May 2nd 2025, 12:29 by kumparanSPORT

Poster Clash of the Giants. Dok. RWS.
Poster Clash of the Giants. Dok. RWS.

Resorts World Sentosa akan menjadi saksi pertarungan seru para legenda sepak bola dunia dalam ajang Clash of the Giants, Sabtu, (24/05). Bertempat di Resorts World Convention Centre, acara ini menyajikan pengalaman imersif yang memadukan pertandingan futsal, jumpa penggemar, dan hiburan penuh adrenalin.

Suasana lapangan futsal akan dipenuhi semangat kompetisi dan nostalgia saat mantan pemain legendaris dari Manchester United dan Liverpool yang saling berhadapan. Di antaranya Louis Saha, Jaap Stam, Robbie Fowler, dan David James, siap tampil dalam laga penuh gengsi dan aksi seru.

Selain pertandingan, pengunjung juga dapat mengikuti Futsal Clinics eksklusif yang digelar di hari yang sama pukul 15:00 waktu Singapura. Terbatas hanya untuk 100 peserta, sesi ini menghadirkan pelatihan langsung dari para legenda dan pelatih profesional World Football League. Peserta juga akan menerima paket souvenir eksklusif dan berkesempatan mengikuti sesi tanya jawab langsung dengan para bintang sepak bola.

Tak hanya itu, pemilik tiket courtside seat seharga SGD 308—setara sekitar Rp3,6 juta— juga akan dimanjakan dengan posisi duduk terbaik di tepi lapangan, lengkap dengan sofa mewah dan sajian minuman bebas selama dua jam.

Keseruan tak berhenti di satu hari saja. Pada Minggu, 25 Mei 2025, acara Breakfast with the Legends di Adventure Cove Waterpark siap menyambung euforia. Dengan tiket seharga SGD 162—sekitar Rp1,9 juta—pengunjung akan menikmati sarapan ala Inggris bersama para legenda sepak bola, berburu tanda tangan, berswafoto, hingga bertanding gim sepak bola virtual bareng sang idola.

Penasaran? Tiket mulai tersedia pada 9 April 2025, dan para penggemar bisa mendaftar diri melalui situs ini.

Artikel ini dibuat oleh kumparan Studio

Media files:
01jt7q8bxz79pb58q46sth1c3b.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar