Search This Blog

Kapal Muatan Terbakar di Pelabuhan Dwikora Pontianak

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Kapal Muatan Terbakar di Pelabuhan Dwikora Pontianak
Apr 23rd 2025, 13:44, by Yulia Ramadhiyanti, Hi Pontianak

Sejumlah pemadam berusaha memadamkan api yang melahap kamar ABK di Dermaga 03 Pelabuhan Dwikora Pontianak. Foto: Dok, Damkar Borneo
Sejumlah pemadam berusaha memadamkan api yang melahap kamar ABK di Dermaga 03 Pelabuhan Dwikora Pontianak. Foto: Dok, Damkar Borneo

Hi!Pontianak - Kapal muatan terbajar saat sedang bersandar di dermaga 03 Pelabuhan Dwikora Pontianak terbakar pada Rabu 23 April 2025 sekitar pukul 00.30 WIB. Korsleting listrik diduga menjadi penyebab terbakarnya kamar anak buah kapal (ABK) di kapal muatan tersebut.

Dikonfirmasi oleh Hi!Pontianak Deri dari Damkar Borneo bilang, kebakaran yang terjadi di kamar ABK tersebut mencapai kerusakan sekitar 95 persen.

"Dugaan sementara korsleting listrik, ini baru dugaan," ungkap Deri.

Menurutnya, saat itu kamar ABK sedang dalam posisi kosong sehingga tidak memakan korban jiwa. Sementara itu, proses pemadaman tidak terkendala air karena sumber air yang berada di sana cukup memadai. Sehingga memudahkan pemadam untuk melakukan pemadaman api di lokasi.

Penulis: Rabiansyah

Media files:
01jsgntwqg1qd38923c8ev2r39.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar