Search This Blog

BW Singgung Politik Uang di Pilpres 2024: Kecurangan Ini Well Organized

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
BW Singgung Politik Uang di Pilpres 2024: Kecurangan Ini Well Organized
Feb 16th 2024, 23:38, by Fachrul Irwinsyah, kumparanNEWS

Ilustrasi Pemilu.  Foto: Dok Kemenkeu
Ilustrasi Pemilu. Foto: Dok Kemenkeu

Anggota Tim Dewan Pakar Timnas AMIN Bambang Widjojanto (BW) mengatakan kecurangan dalam Pilpres 2024 dilakukan secara matang dan sistematis atau well organized.

BW pun merincikan dugaan kecurangan yang terjadi mulai dari politik uang, politisasi bansos, hingga kecurangan saat pemilihan berlangsung.

"Ada kecurangan bentuk lain yang tidak bisa dideteksi di situ, apa, politik uang, itu kan dilakukan, politisasi bansos, itu dilakukan," kata BW saat konferensi pers pemilu jujur, adil, dan bermartabat di Sekretariat Pemenangan AMIN, Jalan Brawijaya 10, Jakarta Selatan, Jumat (16/2).

Menurut BW, kecurangan yang dilakukan sebelum pencoblosan ini sering tidak diperhitungkan. Padahal menurutnya, pengaruh politik uang ini sangat besar.

"Itu yang mempengaruhi tendensi dari para pemilih untuk memilih paslon tertentu dan kalau ini dikaitkan itu yang disebutkan dengan well organized," katanya.

BW pun kemudian menggambarkan kecurangan ini sebagai sesuatu yang sudah direncanakan sejak lama.

"Terstruktur, sistematis dan masif, kalau pakai bahasa anti korupsi itu well organized apalagi dalam bahasa saya well plan, well prepare dan ditutup dengan well organized itu," katanya.

Bambang Widjajonto saat di rumah perubahan, Brawijaya, Jaksel, Jumat (16/2).  Foto: Thomas Bosco/kumparan
Bambang Widjajonto saat di rumah perubahan, Brawijaya, Jaksel, Jumat (16/2). Foto: Thomas Bosco/kumparan

Sejak kemarin, Timnas AMIN secara aktif dan masif mengungkap dugaan kecurangan seperti penggelembungan suara di situs hitung suara milik KPU, Sirekap.

Timnas AMIN menemukan adanya perbedaan data antara Formulir C1 dan tabel tabulasi di situs Sirekap.

Salah satu temuan yang dilakukan oleh kubu AMIN adalah perbedaan data rekapitulasi di website KPU pada pukul 19.00 WIB dengan pukul 19.30 WIB di hari Kamis (15/2).

Berdasarkan analisis mereka, pada pukul 19.00 data ketiga paslon adalah, 01 memperoleh 13.243.659 suara atau 31,97 persen; 02 itu 21.392.437 suara atau 51,63 persen; dan 03 yakni 6.795.057 suara.

Namun pada pukul 19.30.24 justru suara Anies menjadi 9.832.013 suara atau 25,59 persen; suara 02, 21.708.715 atau naik menjadi 56,51 persen; lalu suara 03 naik 6.874.062 atau naik menjadi 17,89.

Kubu AMIN pun merasa dirugikan atas hilangnya 3.411.645 suara itu.

Media files:
01hcbk65swhmq3najsxxegfrm2.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar