Search This Blog

Tiba di Medan, Anies Disambut Emak-Emak di Bandara Kualanamu

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Tiba di Medan, Anies Disambut Emak-Emak di Bandara Kualanamu
Dec 3rd 2023, 10:27, by Haya Syahira, kumparanNEWS

Anies Baswedan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12/2023). Foto: Haya Syahira/kumparan
Anies Baswedan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12/2023). Foto: Haya Syahira/kumparan

Capres nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan, tiba di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12).

Para emak-emak ini antusias menunggu kehadiran Anies di depan pintu kedatangan.

"Satu, satu pilihanku, AMIN pilihanku, nomor 1 pilihanku," kata para emak-emak.

Pendukung Anies Baswedan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12/2023). Foto: Haya Syahira/kumparan
Pendukung Anies Baswedan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12/2023). Foto: Haya Syahira/kumparan

Dari pantauan kumparan, Anies keluar dari pintu kedatangan pukul 10.00 WIB. Anies menggunakan baju kemeja berwarna biru langit lengkap dengan kalung bunga tanda selamat datang.

Anies terlihat didampingi oleh Ketua Tim Kemenangan Daerah Sumatera Utara Edy Rahmayadi.

Anies dan rombongan sempat kesulitan untuk berjalan ke arah mobil karena terhalang oleh warga yang semakin berusaha mendekat ke arah Anies untuk meminta foto dan bersalaman.

Tidak sedikit warga yang berkumpul mengerubungi mobil yang terparkir tidak jauh dari pintu keluar.

Anies Baswedan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12/2023). Foto: Haya Syahira/kumparan
Anies Baswedan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/12/2023). Foto: Haya Syahira/kumparan

Selama melakukan kampanye di Medan, Anies akan menghadiri beberapa acara, dimulai dari Haul Guru ke-21 Saidi Syekh H. Amir Damsar Syarif Alam di Pesantren Persulukan Thariqat Naqsyabandiyah Jabal Qubis di Pondok Pesantren Persulukan Thariqat Naqsyababdiyah Jabal Qubis, Tanjung Morawa.

Lalu menghadiri pertemuan terbatas dengan Masyarakat Sumatera Utara di GOR Pancing, Deli Serdang.

Kemudian menghadiri acara Desak Anies volume 4 di Pos Bloc Medan.

Media files:
01hgpv4ppn4ezr4ew3sc5axrhx.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar