Koordinator Dewan Presidium Ikatan Alumni Perhimpunan Pelajar Indonesia (IAPPI), Erick Thohir, melantik pengurus harian IAPPI pada Jumat (13/10).
Erick melantik Yuliandre Darwis Ph.D sebagai Ketua Harian Pengurus Ikatan Alumni Perhimpunan Pelajar Indonesia (IAPPI) periode 2023-2027.
Dalam acara tersebut, Erick Thohir meminta kepada Pengurus Harian IAPPI untuk berkontribusi menyiapkan blueprint Indonesia Emas 2045.
"Kepada para mahasiswa dan alumni di depan saya, Saya menantang mana blue print Indonesia 2045 dari perspektif kalian? Bukan dari perspektif pemerintah, tapi dari perspektif kalian masa depan Indonesia," kata Erick.
Erick Thohir berharap, pelantikan ini menjadi keseriusan, bukan hanya wacana yang lagi dibicarakan. Ia juga berharap, pengurus IAPPI dapat memberikan cakrawala terkait arah masa depan Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar