Egy Maulana Vikri dalam pertandingan pekan pertama Liga 1 2023/24 antara Dewa United vs Arema FC di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (2/7). Foto: Instagram/@dewaunitedfc
PSM Makassar akan menghadapi Dewa United di pekan kedua Liga 1 2023/24. Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, akan menjadi arena bagi kedua tim untuk adu kuat pada Sabtu (8/7) besok.
Kedua tim datang dengan bekal yang berbeda. PSM Makassar gagal menang di laga perdana, sementara Dewa United berhasil mengantongi poin penuh.
Kemenangan PSM digagalkan Persija dalam laga yang berakhir 1-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, 3 Juli lalu. Di lain sisi, Dewa United menang tipis atas Arema FC di Indomilk Arena, Tangerang, sehari sebelumnya.
PSM dan Dewa United telah bertemu dua kali pada musim lalu. Dalam dua laga tersebut, 'Juku Eja' belum menelan kekalahan dengan sekali menang dan sekali imbang.
Prediksi Skor PSM Makassar vs Dewa United
PSM Makassar belum kalah dari Dewa United dalam 2 pertemuan.
Berstatus sebagai juara bertahan, PSM Makassar, belum menunjukkan performa apik di partai awal.
Dengan pemaparan tersebut, kumparan memprediksi duel PSM Makassar vs Dewa United akan berakhir imbang 1-1.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar