Search This Blog

Partai Lokal Terbesar di Aceh Kembali Dipimpin Muzakir Manaf

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Partai Lokal Terbesar di Aceh Kembali Dipimpin Muzakir Manaf
Feb 26th 2023, 17:16, by Adi Warsidi, ACEHKINI

Ketua Umum Partai Aceh, Muzakir Manaf. Foto: Abdul Hadi/acehkini
Ketua Umum Partai Aceh, Muzakir Manaf. Foto: Abdul Hadi/acehkini

Muzakir Manaf alias Mualem, mantan panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) kembali terpilih secara aklamasi untuk memimpin Partai Aceh periode lima tahun ke depan, didampingi Kamarudin Abubakar sebagai sekretaris jenderal. Sebelumnya, mereka juga menjabat di posisi yang sama.

Mereka dipercaya kembali memimpin partai lokal terbesar di Aceh tersebut dalam Musyawarah Besar (Mubes) ke-III Partai Aceh di Hotel Grand Permata Hati, Banda Aceh, Ahad (26/2/2023).

Dalam Mubes yang diikuti seluruh kader, Partai Aceh juga membahas sejumlah agenda seperti koalisi politik hingga strategi pemenangan dalam menghadapi Pemilu 2024 mendatang.

Mualem secara khusus mengajak kader untuk fokus pada Pemilu 2024 guna mengamankan kursi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh. Saat ini, partai besutan mantan GAM tersebut masih mayoritas menempati kursi di DPR Aceh. []

Media files:
01gt6k0gn77vdvqst5zvv7qya2.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts