Search This Blog

Viral Mengamuk dengan Senjata Tajam, 3 Pemuda Tertunduk Saat Ditangkap Polisi

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Viral Mengamuk dengan Senjata Tajam, 3 Pemuda Tertunduk Saat Ditangkap Polisi
Nov 9th 2025, 14:11 by Manado Bacirita

3 Pemuda asal Tuminting yang viral mengamuk menggunakan senjata tajam berhasil ditangkap pihak kepolisian. (foto: dokumen istimewa)
3 Pemuda asal Tuminting yang viral mengamuk menggunakan senjata tajam berhasil ditangkap pihak kepolisian. (foto: dokumen istimewa)

MANADO - Tiga orang pemuda yang viral mengamuk menggunakan senjata tajam di salah satu wilayah di Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), tertunduk lesu saat ditangkap oleh tim Opsnal Polsek Tuminting.

Ketiga pria tersebut masing-masing MNH (19), APY (21), dan DH (17) diamankan setelah aksinya terekam kamera CCTV dan viral di media sosial. Senjata tajam yang mereka gunakan juga diamankan oleh pihak kepolisian.

Kapolsek Tuminting, Iptu Victoricco Hartono, mengatakan jika pada pemeriksaan awal, para pelaku mengaku jika aksi yang mereka lakukan dipicu dendam lama

"Kejadian tersebut terjadi pada Jumat 7 November 2025 dini hari. Warga sempat dibuat panik. Aksi ini terekam CCTV," kata Victoricco didampingi Kasi Humas Polresta Manado, Iptu Agus Haryono.

Menindaklanjuti aksi yang viral tersebut, Tim Buser Polsek Tuminting melakukan penyelidikan cepat dan berhasil mengidentifikasi para pelaku. Dengan dukungan Resmob Polresta Manado dan Resmob Polda Sulut, ketiganya berhasil diamankan tanpa perlawanan dan langsung digelandang ke Mako Polsek Tuminting untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Ketiga pelaku sudah diamankan bersama barang bukti. Saat ini masih dalam proses penyidikan untuk mendalami motif dan kemungkinan adanya pelaku lain," ungkap Kapolsek.

"Polisi juga mengimbau masyarakat agar tidak terpancing provokasi serta menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pihak berwenang guna mencegah terulangnya aksi kekerasan serupa di wilayah Tuminting," ujarnya lagi.

Media files:
01k9kq7r6n4eh2hse65hbj0feb.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar