Search This Blog

Korban Tewas Banjir-Longsor Sumbar Bertambah Jadi 90 Orang, 87 Hilang

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Korban Tewas Banjir-Longsor Sumbar Bertambah Jadi 90 Orang, 87 Hilang
Nov 30th 2025, 11:11 by kumparanNEWS

Foto udara sejumlah rumah diterjang banjir bandang di kawasan Gunung Nago, Padang, Sumatera Barat, Jumat (28/11/2025).  Foto: Iggoy el Fitra/ANTARA FOTO
Foto udara sejumlah rumah diterjang banjir bandang di kawasan Gunung Nago, Padang, Sumatera Barat, Jumat (28/11/2025). Foto: Iggoy el Fitra/ANTARA FOTO

Puluhan orang dilaporkan tewas akibat bencana banjir dan longsor yang menerjang Sumatera Barat (Sumbar). Data terbaru pada Minggu (30/11), 90 orang dilaporkan tewas.

"Sumbar, jumlah meninggal bertambah justru lebih besar daripada Aceh, 90 meninggal dunia," kata Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto, dalam keterangannya di Tapanuli Utara.

Adapun di Aceh, korban tewas yakni 54 orang. Penambahan korban jiwa di Sumbar paling banyak dari Agam, tetapi Suharyanto tidak merinci jumlahnya.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Letjen TNI Dr. Suharyanto menyamapaikan keterengan pers terkait penanganan bencana di Sumatra, Jumat (27/11/2025). Foto: YouTube/BNPB Indonesia
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Letjen TNI Dr. Suharyanto menyamapaikan keterengan pers terkait penanganan bencana di Sumatra, Jumat (27/11/2025). Foto: YouTube/BNPB Indonesia

Selain korban tewas, 87 orang juga dilaporkan masih hilang akibat bencana ini. 12 orang dilaporkan terluka, dengan total 33 ribu jiwa yang terdampak.

Menurut Suharyanto, saat ini tinggal 7 kabupaten kota yang terdampak bencana di Sumbar, yakni: Padang, Padang Pariaman, Solok, Agam, Tanah Datar, Kota Padang Panjang, dan Padang Pariaman.

"Yang lainnya, aman," ujarnya.

"Dari 7 (kabupaten/kota) itu semuanya bisa disuplai lewat darat. Jadi untuk alutsista di Padang, heli kami siapkan satu saja untuk cover apabila ada titik yang perlu disuplai," sambungnya, menyebut secara umum untuk Sumbar relatif terkendali.

Media files:
01kb4ye88z1t557f7mq2wsjva8.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar