Search This Blog

4 Pebulu Tangkis Keluar dari Pelatnas PBSI, Putuskan Jadi Pemain Profesional

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
4 Pebulu Tangkis Keluar dari Pelatnas PBSI, Putuskan Jadi Pemain Profesional
Oct 18th 2025, 13:37 by kumparanSPORT

Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari saat melawan ganda campuran China Jiang Zhen Bang dan Wei Ya Xin pada Daihatsu Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (25/1/2024). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari saat melawan ganda campuran China Jiang Zhen Bang dan Wei Ya Xin pada Daihatsu Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (25/1/2024). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan

PBSI mengumumkan sebanyak empat pebulu tangkis telah memutuskan keluar dari pelatnas pada Sabtu (18/10). Yeremia Rambitan, Rinov Rivaldy, Pitha Mentari, dan Lisa Ayu selanjutnya akan menjadi pemain profesional.

Keempatnya mengikuti jejak Jonatan Christie yang keluar dari Pelatnas PBSI pada Mei lalu, juga Komang Ayu pada September lalu.

"Terima kasih atas dedikasi dan kontribusinya selama menjadi bagian dari Pelatnas PBSI. Yeremia, Rinov, Pitha dan Lisa resmi mengakhiri masa tugasnya di Pelatnas dan akan melanjutkan karier sebagai pemain profesional," tulis PBSI.

"PBSI mendoakan yang terbaik untuk perjalanan baru ini. Semoga terus berprestasi dan membawa nama Indonesia dengan bangga," tambah mereka.

Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan pada ajang Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/6). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan pada ajang Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/6). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan

Selama ini di PBSI, Rinov Rivaldy dan Pitha Mentari merupakan mitra ganda campuran yang pernah bermain di Olimpiade. Sementara, Yeremia sebelumnya pernah bermitra ganda putra dengan Pramudya Kusumawardana yang lebih dulu meninggalkan pelatnas dan sempat berpasangan dengan Rian Ardianto.

Sebenarnya, Rinov dan Yeremia sempat dipasangkan untuk sektor ganda putra. Nama keduanya terdaftar untuk ajang Indonesia International Challenge pada 11-16 November 2025.

Adapun Lisa Ayu pernah bermain ganda campuran dengan Rehan Naufal. Pada 2025, ia dipasangkan dengan Verrel Yustin.

Media files:
01hmzh0kkn78hfzethas684teb.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar