Search This Blog

Petugas PLN di Musi Rawas Tewas Usai Tersetrum dan Tergantung di Tiang Listrik

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Petugas PLN di Musi Rawas Tewas Usai Tersetrum dan Tergantung di Tiang Listrik
Sep 29th 2024, 20:09, by W Pratama, Urban Id

Petugas kepolisian saat mengevakuasi korban. (ist)
Petugas kepolisian saat mengevakuasi korban. (ist)

Randi Rudiansyah (28 tahun), seorang petugas PLN asal warga Desa Sidodadi, Kecamatan Jayakoka, Kabupaten Mura, meninggal dunia setelah tersetrum dan tubuhnya tergantung di tiang listrik.

Randi sebelumnya ditemukan tergantung di tiang listrik daerah KM 7, Kelurahan Marga Tunggal, Kecamatan Jayaloka, Kabupaten Mura, Sabtu, 28 September 2024, sekitar pukul 09.30 WIB.

Kapolres Musi Rawas, AKBP Andi Supriadi, melalui Kasi Humas, AKP Herdiansyah, mengatakan saat petugas kepolisian melakukan patroli, mereka mendapati warga yang sedang berkumpul di sekitar lokasi.

"Ternyata ada petugas PLN yakni korban yang tersengat tersetrum di tiang listrik," katanya, Minggu, 29 September 2024.

Kejadian tersebut kemudian langsung dilaporkan ke Polsek Jayaloka. Kemudian, tak lama kemudian tubuh korban diturunkan oleh rekannya.

"Korban langsung di bawa ke RS dr Soebirin Muara Beliti," katanya.

Hanya saja, meski sudah mendapatkan perawatan medis korban akhirnya dinyatakan meninggal dunia akibat luka bakar sekitar 60 persen di tubuhnya.

Media files:
01j8yy7xbt4t9zsb43pqd3t4fz.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar