Search This Blog

Pendaki yang Tersesat di Gunung Pangrango Terpisah Jadi 2 Kelompok

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pendaki yang Tersesat di Gunung Pangrango Terpisah Jadi 2 Kelompok
Jan 29th 2024, 01:28, by M Lutfan D, kumparanNEWS

Ilustrasi pendaki gunung Foto: thinkstock
Ilustrasi pendaki gunung Foto: thinkstock

Sebanyak 13 orang pendaki tersesat di Gunung Pangrango, Bogor, Jawa Barat. Mereka terpisah menjadi dua kelompok.

"Infonya mereka terpisah. 10 orang dan tiga orang terpisah di sekitaran Pangrango," kata Kepala Seksi Operasi Kantor SAR Jakarta Agung Priambodo saat dihubungi pada Minggu (28/1) pukul 23.30 WIB.

Para pendaki tersebut berangkat pada Sabtu (27/1) pukul 16.00 WIB melalui jalur Cibedug, Bogor.

Adapun komunikasi terakhir antara pendaki dengan petugas terjadi pada Minggu (28/1) sekitar pukul 17.00 WIB.

"Ke-13 pendakinya belum ada yang bisa di hubungi kembali. Untuk yang 10 orang komunikasi terakhir sekitar pukul 17.00 WIB posisinya di sekitaran hutan Pangrango," ucap Agung.

Gunung Gede Pangrango  Foto: Shutter stock
Gunung Gede Pangrango Foto: Shutter stock

Menurut informasi yang dihimpun, 10 pendaki di antaranya sempat mencapai puncak Pangrango. Sementara tiga lainnya terpisah. Pada Minggu (28/1) malam, kondisi Gunung Pangrango hujan deras.

Petugas telah diterjunkan untuk melakukan pencarian.

Media files:
iw3ribaqnvviwtijvyhm.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar